Laga Hidup Mati Lawan Swedia, Topskor Italia Malah Absen
Pelatih Giampiero Ventura memang bersikeras untuk tetap memainkan Top Skor sementara Valencia itu. Namun cedera yang ia dapat saat sesi latihan membuat mantan pelatih Torino itu urung memaksakannya sebab dinilai terlalu beresiko.
Oleh karena itu, Zaza tidak tercatat dalam skuat untuk pertandingan besok, begitu pun Spinazzola, pemain belakang Atalanta ini juga mengalami cedera saat sesi latihan.
Sementara pemain depan Roma, El Shaarawy yang tampil moncer akhir-akhir ini juga harus berada di tribun penonton bersama bek Inter D'Ambrosio.
Sedangkan Lorenzo Insigne kemungkinan besar tidak masuk dalam daftar starting line up tapi pemain bernomor punggung 10 itu tetap akan menjadi andalan Ventura.
Gli Azzuri diprediksi akan menggunakan formasi 3-5-2 dengan Andrea Belotti atau Eder sebagai tandem Ciro Immobile.
Kiper : 1 Gianluigi Buffon (Juventus), 12 Gianluigi Donnarumma (Milan), 22 Mattia Perin (Genoa)
Belakang: 13 Davide Astori (Fiorentina), 15 Andrea Barzagli (Juventus), 19 Leonardo Bonucci (Milan), 3 Giorgio Chiellini (Juventus), 4 Matteo Darmian (Manchester United), 2 Daniele Rugani (Juventus), 21 Davide Zappacosta (Chelsea)
Tengah: 20 Federico Bernardeschi (Juventus), 6 Antonio Candreva (Inter), 16 Daniele De Rossi (Roma), 7 Alessandro Florenzi (Roma), 5 Roberto Gagliardini (Inter), 10 Lorenzo Insigne (Napoli), 14 Jorge Luiz Frello Jorginho (Napoli), 18 Marco Parolo (Lazio), 8 Marco Verratti (Paris Saint-Germain)
Depan: 9 Andrea Belotti (Torino), 17 Eder Citadin Martins (Inter), 23 Manolo Gabbiadini (Southampton), 11 Ciro Immobile (Lazio)