x

Kapten Timnas Inggris Dipercayakan ke Bocah Ini

Jumat, 10 November 2017 20:52 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Abdurrahman Ranala
Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate.

Inggris akan menjalani partai persahabatan melawan Jerman di Stadion Wembley, Sabtu (11/11/17) dini hari nanti. Pada partai tersebut ternyata pemain Tottenham Hotspur diberikan ban kapten untuk memimpin Inggris.

Hal tersebut dikarenakan Jordan Henderson dan Harry Kane harus absen dan membuat posisi kapten menjadi kosong. Oleh karena itu Eric Dier dipercaya sang pelatih mengingat pemain 23 tahun itu sudah bermain 21 kali dibawah asuhan Gareth Southgate.

Baca Juga

"Eric adalah pemain berpengalaman dalam skuat ini. Dia bermain dengan kedewasaan dan kecerdasan. Dia memahami permainan dengan sangat baik. Dia juga merupakan panutan yang hebat", jelas Southgate seperti dilansir sportsmole.

"Dia bermain dengan cara yang tidak egois. Saya pikir dia bisa menjadi pemimpin yang lebih baik untuk saat ini dan saya berharap memberinya penghargaan dan tanggung jawab ini juga akan membawa mental dia kedepannya", imbuh pelatih berusia 47 tahun itu.

Dalam usianya yang baru menginjak 23 tahun, bintang Tottenham Hotspur jadi kapten termuda kelima dalam sejarah tim. Yang pertama adalah Bobby Moore di tahun 1963.

Bintang Tottenham Hotspur, Eric Dier.

Eric sendiri saat ini telah bermain sebanyak 17 kali dan membuat sebiji umpan untuk Tottenham Hotspur. Bahkan ia hingga pekan ke-11 telah mencatatkan 1.348 menit bermain.

InggrisJermanEric DierGareth SouthgateTimnas InggrisBola Internasional

Berita Terkini