x

Grup Musik Asal Jogja 'Iringi' Laga Tribute untuk Choirul Huda

Kamis, 16 November 2017 09:42 WIB
Penulis: Prio Hari Kristanto | Editor: Galih Prasetyo
Choirul huda

Persela Lamongan berhasil mempersembahkan kemenangan kepada mendiang Choirul Huda dengan mengalahkan Timnas All-Star 1-0 di hadapan publiknya sendiri di Stadion Surajaya, Lamongan, Rabu (15/11/17) malam WIB. Gol Persela dicetak oleh Syamsul Arif pada menit ke-38.

Di akhir laga yang emosionil ini, pihak panitia pertandingan pun menyetel lagu berjudul "Sampai Jumpa" milik band punk dari Yogyakarta, Endank Soekamti. 

Lagu yang berirama melow dengan lirik bertema perpisahan ini membawa suasana stadion Surajaya menjadi penuh haru. Ribuan LA Mania menyanyikan lagu ini bersamaan dengan nyala flare dan kibaran bendera bergambar mendiang Choirul huda. 

endank soekamti

Laga menarik antara Persela vs Timnas Seniro ini tak hanya mengumpulkan para jagoan-jagoan Timnas, tetapi juga ajang reuni bagi para pemain. 

Di kubu Persela, ada empat pemain tambahan yakni Fabiano Rosa Beltrame, Adisson Alves, Srdan Lopicic, dan Marcel Silva Sacramento. Bagi Adisson, Fabiano dan Lopicic, Tribute Match menjadi momen yang tak terlupakan karena pernah membela Persela bersama-sama dengan Choirul Huda.

Nama-nama pemain yang bergabung dengan Timnas adalah Andritany Ardhiyasa, Dian Agus Prasetyo, Ricardo Salampessy, Beny Wahyudi, Ruben Sanadi, Ahmad Bustomi, I Gede Sukadana, Stefano Lilipaly, Ponaryo Astaman, Rizky Pora, Ramdani Lestaluhu, Andik Vermansah, Kurniawan Dwi Yulianto, Irfan Bachdim, dan Boaz Solossa. 

Persela LamonganTimnas IndonesiaEndank SoekamtiLiga 1

Berita Terkini