Prediksi Atletico Madrid vs AS Roma: Laga Krusial Kedua Tim
Atletico Madrid akan menjamu AS Roma dalam laga ke-5 Liga Champions musim 2017/18, di Stadion Wanda Metropolitano, pada Kamis (23/11/17) dini hari WIB.
Tim besutan Diego Simeone diluar dugaan tampil melempem sepanjang awal musim ini, baik di liga domestik maupun tingkat Eropa.
Bahkan, Atletico belum bisa meraih kemenangan dari empat laga yang telah dilakoninya sejauh ini. Los Rojiblancos tertahan di peringkat tiga klasemen sementara Grup C, dengan perolehan 3 poin dan terancam terlempar ke Liga Europa.
Oleh sebab itu, Griezmann dkk wajib meraih kemenangan demi menjaga peluang lolos ke babak 16 besar, meski kansnya kecil.
Sementara itu, melakoni laga tandang, AS Roma dalam kepercayaan diri tinggi usai meraih kemenangan di laga derby melawan Lazio, dengan skor 2-1 pada akhir pekan lalu.
Mengoleksi 8 poin dan memuncaki klasemen Grup C, posisi AS Roma masih jauh dari kata aman. Pasalnya, tim besutan Eusebio Di Francesco bisa saja disalip oleh Chelsea bahkan Atletico di klasemen.
Oleh karenanya, Roma wajib bermain ngotot demi meraih tiga poin agar cepat memastikan diri lolos ke babak 16 besar. Penampilan inkonsisten Atletico awal musim ini juga bisa jadi keuntungan, bagi Roma agar bisa mencuri poin di markas Atletcio.
Player to Watch
Radja Nainggolan (AS Roma)
Pemain berdarah Batak ini, nampaknya masih akan menjadi pemain kunci untuk Roma di laga melawan Ateltico nanti. Apalagi ia masih dalam percayaan diri tinggi, usai mencetak gol kemenangan Roma di laga derby melawan Lazio.
Antoine Griezmann (Atletico Madrid)
Meski penampilannya masih jauh dari performa terbaiknya karena hanya baru mencetak 3 gol semua kompetisi, Griezmann nampaknya masih menjadi andalan di lini depan Atletico sebagai goal getter, untuk menggetarkan jala gawang AS Roma pada laga nanti.