Belum Dapat Pelatih, Bek Muda Persib Ini Rindukan Djajang Nurdjaman
Pemain muda Persib Bandung Henhen Herdiana mengaku rindu dengan sosok Djajang Nurdjaman. Hal itu dibenarkan langsung oleh sang pemain melalui akun Instagram pribadinya beberapa waktu lalu.
Dalam postingannya tersebut, Henhen mengunggah foto kebersamaan dengan sang pelatih yang kini menangani PSMS Medan. Dirinya seperti menyesalkan keputusan Pangeran Biru yang mendepak sang pelatih di pertengahan Liga 1.
Djajang sendiri merupakan pelatih yang bejasa bagi karier Henhen di klub asal Bandung tersebut. Pasalnya, pelatih berusia 59 tahun tersebut yang mempromosikan Henhen masuk ke dalam tim senior Maung Bandung.
“Berhati-hatilah memperlalukan seseorang, bisa jadi seseorang yang kamu anggap remeh dan kamu sia-siakan hari ini akan jadi seseorang yang kamu butuhkan dan sangat kamu rindukan dikemudian hari,” tulisnya.
Persib saat ini memang tak menunjukkan performa terbaiknya saat ditukangi Djajang. Hal itu yang membuat Bobotoh memaksa sang pelatih mundur dari kursi kepelatihannya.
Namun setelah kepergiannya, Maung Bandung juga tak menunjukkan taringnya di kasta tertinggi sepakbola Indonesia. Mereka hanya finis di peringkat ke-13 klasemen akhir Liga 1 2017.