Ikuti Ibrahimovic, PSG Catat Rekor Baru di Penyisihan Grup Liga Champions
Paris Saint-Germain kembali memperlihatkan keperkasaannya di laga pekan kelima babak penyisihan Grup B Liga Champions 2017/18. Saat menjamu Celtic pada Kamis (23/11/17) dini hari WIB, klub asal Ligue 1 Prancis itu berhasil menang dengan skor fantastis, 7-1.
Menjamu Celtic, Neymar dan Edinson Cavani berhasil mencetak brace, dilengkapi masing-masing gol dari Kylian Mbappe, Marco Verratti, dan Dani Alves. Sementara gol semata wayang tim tamu dicetak oleh Moussa Dembele saat laga baru memasuki menit satu.
Meskipun sudah memastikan diri lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2017/18, PSG tetap tampil trengginas dan berhasil meraih lima kemenangan berturut di babak penyisihan grup ini.
Kemenangan yang baru diraih itu bahkan juga membuat tim berjuluk Les Parisiens tersebut mencatat rekor baru seperti Zlatan Ibrahimovic. Pemain Manchester United itu berhasil membuat rekor baru pasca menjadi satu-satunya pemain yang telah memperkuat tujuh tim berbeda di Liga Champions.
- (GALERI FOTO) Pertandingan Liga Champions Pekan ke-5, Penuh Kejutan!
- Laga Juventus vs Barcelona Dihadiri Selebritas Indonesia
- Jadwal Pertandingan Pekan ke-5 Penyisihan Grup Liga Europa 2017/18
- Berhasil Tahan Imbang Barcelona, Buffon Lakukan Hal 'Nyeleneh'
- 'Linglung' Saat Lakukan Lemparan, UEFA Investigasi Carvajal
Menurut laporan dari ESPNFC (23/11/17), tim asuhan Unai Emery tersebut berhasil mencetak angka paling banyak di babak penyisihan kompetisi elite Eropa itu. Tercatat, PSG sudah mencetak 24 gol dari total lima laga yang dilakoni di penyisihan Grup B. Catatan tersebut membuat Neymar dkk mengalahkan rekor yang berhasil dicatat oleh Borussia Dortmund pada 2016, yaitu dengan raihan 21 gol.
Sementara di musim ini, mereka masih menyisakan satu laga terakhir kontra Bayern Munchen pada penyisihan Grup B yang akan berlangsung pada Rabu (06/12/17) mendatang. Bukan tidak mungkin jika Edinson Cavani dan kolega akan kembali menaklukkan lawannya dan mencetak banyak angka.