Indonesia 2-1 Guyana: Spasojevic Sempurna!
Babak Pertama
Bermain di hadapan pendukung sendiri, Timnas Indonesia langsung tampil menyerang sejak wasit meniup peluit tanda dimulainya pertandingan. Kerja sama apik Evan Dimas dan Hargianto beberapa kali membua Skuat Garuda menguasai bola.
Peluang pertama bagi tim besutan Luis Milla ini sendiri datang saat laga menunjukkan menit ketujuh. Febri Hariyadi yang ditunjuk sebagai eksekutor tendangan bebas mengirimkan sepakan, yang sayangnya masih bisa ditepis oleh kiper Guyana.
Tampil mendominasi, nyatanya Timnas Indonesia justru tertinggal lebih dulu di menit kesembilan. Adalah Shaquile Agard yang berhasil memanfaatkan kelengahan lini belakang Indonesia. Tembakan pelannya mampu mengecoh kiper Awan Setho. Skor 1-0 untuk keunggulan Guyana.
Tertinggal lebih dulu dari tim tamu membuat Hansamu Yama dkk meningkatkan serangannya. Sayang, upaya mereka belum bisa membuahkan hasil hingga 30 menit pertandingan sudah berlangsung.
Gol yang ditunggu-tunggu suporter Indonesia pun akhirnya datang di menit ke-35. Wasit memberi hadiah penalti setelah salah satu pemain Guyana menyentuh bola di kotak terlarang.
Penyerang naturalisasi Indonesia, Ilija Spasojevic ditunjuk sebagai eksekutor. Dengan mudah, pemain Bhayangkara FC itu pun mencetak gol perdananya di Timnas Indonesia, sekaligus membuat kedudukan menjadi imbang 1-1.
Keberhasilan menyamakan kedudukan semakin membangkitkan semangat pemain Indonesia untuk membalik kedudukan. Sayang, hingga akhir babak pertama, skor imbang 1-1 tetap bertahan.
Babak Kedua
Sekembalinya dari ruang ganti, pelatih Luis Milla langsung melakukan perombakan pemain. Bagas Adi ditarik mundur dan digantikan oleh Andy Setyo. Sama seperti babak pertama, Timnas Indonesia menunjukkan permainan yang mendominasi.
Osvaldo Haay nyaris saja mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-55. Sayang, tembakan jarak jauhnya dari luar kotak penalti masih sedikit melenceng dari mistar gawang Guyana.
Hingga menunjukkan menit ke-70, baik pemain Indonesia dan Guyana menunjukkan permainan yang agresif dengan banyaknya aksi jual beli serangan. Namun, belum ada peluang yang berhasil dikonversi jadi gol.
Barulah di menit ke-75, suporter Timnas Indonesia yang memadati Stadion Patriot bersorak kegirangan. Bagaimana tidak, Spasojevic kembali mampu mencatatkan namanya di papan skor.
Berawal dari penetrasi Osvaldo di dalam kotak penalti, bola kemudia di umpan ke arah Febri Hariyadi. Pemain Persib Bandung itu kemudian mengarahkan bola ke arah gawang. Spasojevic yang tidak terjaga kemudian menyentuh bola dengan kakinya yang langsung tepat masuk ke dalam gawang. Skor menjadi 2-1, Indonesia berbalik unggul atas Guyana.
Unggul satu gol tidak membuat Indonesia puas. Serangan-serangan berbahaya kembali mereka lancarkan, namun hingga peluit panjang berbunyi, skor 2-1 untuk kemenangan Indonesia tidak berubah.