Terungkap, Terens Puhiri Bakal Gabung Tim Langganan Liga Champions
Identitas klub asal Kroasia yang menginginkan tanda tangan winger Borneo FC, Terens Puhiri nampaknya sedikit demi sedikit mulai terkuak. Presiden klub Borneo, Nabil Husein mengungkapkan pemain asal Papua itu mendapat kontrak selama tiga tahun ke depan dan sudah deal soal gaji.
"Klub Kroasia sudah deal soal gaji, sekarang lagi tinggal soal transfer fee tapi saya tidak bisa bocorkan nama klubnya. Tapi yang jelas tim utamanya yang minta," tutur kepada INDOSPORT.
Meski Nabil tidak membocorkan identitas klub yang dimaksud, salah satu sumber terpercaya INDOSPORT mengindikasikan kalau Terens bakal bermain untuk salah satu klub yang kerap berlaga di ajang Liga Champions Eropa.
Nabil nyatanya juga mendukung penuh soal karir Terens Puhiri. Ia bahkan menyatakan pemain bernomor punggung 28 tahun itu akan sangat disibukkan menjelang akhir tahun ini lantaran pihak klub peminat sudah 'ngebet' mengamankan jasa Terens.
"Terens saya mau bawa pergi ke luar negeri dan dia akan sangat sibuk sama klub barunya yang benar-benar serius," tegasnya.
Sebagai informasi, selain klub Kroasia, Terens Puhiri juga diinginkan klub Indonesia, Malaysia hingga Liga Super Thailand. Pemuda Papua itu mulai mencuri perhatian sepakbola dunia setelah aksi solo run fantastis kala mencetak gol ke gawang Mitra Kukar pada laga lanjutan Liga 1, Senin (23/10/17) lalu. Buntutnya pemuda 22 tahun itu langsung menjadi pembahasan dan dipantau sejumlah media internasional.