x

Lakukan Konvoi, Begini Penampakan Jeep yang Akan Digunakan Persebaya

Rabu, 29 November 2017 14:52 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Persebaya Surabaya juara Liga 2 2017.

Klub kebanggaan Kota Surabaya, Persebaya Surabaya, akan merayakan keberhasilan mereka dalam meraih gelar Liga 2 tahun 2017. Seperti yang kita ketahui, Bajul Ijo berhasil mengalahkan lawan klasiknya, PSMS Medan, dengan skor tipis 3-2.

Bermain di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada Selasa (28/11/17) malam kemarin, Irfan Jaya dkk harus melakoni laga hingga perpanjangan waktu karena hasil imbang 2-2 bertahan hingga babak kedua usai.

Baca Juga

Sang top skor muda, Irfan Jaya, berhasil menjadi pembeda dengan mencetak gol kemenangan di laga tersebut. Hal ini pun membuat mereka keluar sebagai jawara Liga 2, dan akan merayakannya di kampung halaman mereka.

Salah satu perayaan yang akan mereka lakukan adalah konvoi keliling Kota Surabaya. Seperti halnya para juara di liga-liga lainnya, konvoi tersebut dilakukan oleh para penggawa Bajul Ijo dengan menggunakan kendaraan sambil memamerkan piala yang mereka rengkuh.

Bicara kendaraan, skuat Persebaya Surabaya ini kabarkan akan menggunakan Jeep sebagai transportasi mereka dalam melakukan konvoi nanti. Hal tersebut diketahui melalui akun Instagram @emosijiwakucom.

Sebelumnya Wali Kota Surabaya, Ibu Tri Rismaharini, memberikan selamat atas keberhasilan Bajul Ijo sebagai yang terbaik di kasta kedua Liga Indonesia tersebut.

"Ya, selamat untuk Persebaya yang masuk Liga 1 mudah-mudahan ke depan bisa lebih baik dan saya nitip pesan bahwa ini adalah kepercayaan Tuhan," ujarnya.

Risma menganggap lolosnya Persebaya Surabaya ke Liga 1 Indonesia tidak lepas dari campur tangan sang pencipta. Karena itu, ia memperingatkan kepada seluruh pihak, agar menjaga kepercayaan tuhan.

"Semua pihak harus bisa menjaga, termasuk Bonek, kepercayaan Tuhan jangan disia-siakan. Kalau disia-siakan suatu saat Tuhan akan mengambil kembali," ungkap perempuan yang berhasil membawa Kota Surabaya sebagai Kota terbaik se-Asia Pasifik tersebut.

Persebaya SurabayaLiga IndonesiaLiga 2

Berita Terkini