x

Sepatu Jelek Jadi Alasan Lukaku Mandul di Lini Depan?

Rabu, 29 November 2017 10:43 WIB
Penulis: Frederica | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Penyerang andalan Manchester United, Romelu Lukaku.

Dalam tiga laga terakhir, Romelu Lukaku harus menerima kenyataan pahit lantaran mengalami mandul gol. Penurunan performa yang diperlihatkan Lukaku ini pun sampai-sampai membuat para suporter setia Manchester United merasa geram.

Mereka meminta Lukaku untuk bisa menghuni bangku cadangan pada laga selanjutnya kontra Arsenal di pekan ke-15 Liga Primer Inggris 2017/18 yang akan berlangsung di Emirates Stadium, Minggu (03/12/17) dini hari WIB, dikutip dari Mirror (29/11/17).

Selebrasi para pemain Manchester United.

Tidak hanya mendapatkan perhatian dari para penggemar Man United saja, sang pelatih Jose Mourinho turut memperhatikan penurunan performa Lukaku dalam hal penyerangan serta mencetak gol.

Uniknya, Mourinho melihat bahwa sepatu sepakbola yang menjadi biang keladi kemandulan yang tengah dialami oleh mantan pemain Everton tersebut. Mengutip ESPNFC (29/11/17), pelatih asal Portugal tersebut bahkan telah meminta produsen peralatan sepakbola untuk membantu anak asuhnya menemukan sepatu sepakbola yang tepat.

Baca Juga

"Dia membutuhkan kontrak besar dengan sepatu sepakbola. Dia membutuhkan sebuah merek untuk memberikannya sepatu yang tepat. Dia menyelesaikan kesepakatan. Dia tengah menanti tawaran yang tepat," canda pelatih berusia 54 tahun itu.

"Dia tidak mempunyai kontrak dengan merek apa pun, itulah mengapa dia bermain dengan mengenakan sepatu hitamnya. Dia membutuhkan sepatu yang tepat," tambahnya.

Penampakan sepatu hitam jelek milik Romelu Lukaku saat laga kontra Watford.

Selain itu, Mourinho juga turut memberikan tanggapannya terkait kritikan yang diutarakan para fans kepada penurunan performa Lukaku pasca melakoni laga kontra Watford. Bagi mantan pelatih Chelsea itu, dirinya tidak pernah menyalahkan pemain andal seperti Lukaku.

"Saya tidak akan pernah, tidak pernah menyalahkan pemain seperti dia untuk kesempatan mudah yang dia lewatkan. Dengan saya, dia tahu dia tidak mempunyai tekanan itu. Dia merupakan pemain luar biasa."

Romelu Lukaku.

Sedikit informasi, sejak didatangkan ke Old Trafford pada Juli 2017 kemarin, pemain asal Belgia itu menunjukkan performa apik dengan terus-menerus mencetak angka bagi Setan Merah. Sayangnya, di beberapa laga akhir, dirinya mengalami penurunan performa dan gagal menyumbangkan angka bagi tim.

Totalnya, dari 21 laga yang dilakoni di semua kompetisi musim ini, Lukaku sudah mencetak 12 gol dan tiga assists bagi The Reds Devils. Menarik untuk dinanti apakah sang pemain akan kembali menunjukkan keperkasaan dalam membobol gawang lawan di laga selanjutnya.

Manchester UnitedRomelu LukakuLiga Primer InggrisLiga Inggris

Berita Terkini