Jika Diminta, Persija Bakal Lepas 2 Pemainnya ke PS TNI
Memiliki pesepakbola yang juga berstatus anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) ternyata berisiko. Tidak percaya? Tanya saja kepada Persija Jakarta.
Persija terancam kehilangan dua pemainnya yang juga merupakan prajurit TNI. Yaitu, Arthur Bonai dan Pandi Lestaluhu.
PS TNI bisa saja memanggil mereka untuk membela kesatuan. Apalagi, kedua orang itu bukan pemain sembarangan.
Pada musim lalu, Arthur membela Perseru Serui dan berstatus kapten tim. Pemain berusia 26 tahun tersebut juga pernah mengikuti seleksi bersama Tim Nasional (Timnas) Indonesia pada 2016 lalu.
Sedangkan Pandi, pernah memperkuat PS TNI pada musim 2016. Pemain kelahiran Tulehu, Maluku tersebut merupakan jebolan Tim Nasional U-19 beberapa waktu yang lalu.
"Pandi dan Arthur kalau diminta PS TNI, kita serahkan. Lebih butuh PS TNI dari saya. Saya tidak akan menahan, apalagi kesatuan. Mereka lebih berhak," ujar Direktur Utama Persija, Gede Widiade.
Nasib apes bakal menimpa Arthur jika diminta membela PS TNI. Sebab, ia baru saja menandatangani kontrak berdurasi dua tahun untuk Persja.
"Memang TNI itu bagian dari pekerjaan saya. Tapi ini kan profesional. Sampai saat ini belum ada panggilan dari mereka," ujar Arthur.
"Persija yang lebih dulu kontak saya. Maka dari itu saya pilih di sini. Nantinya saya minta izin dulu ke instansi yang saat ini sedang dalam proses," tutupnya.