x

Ronaldo Akan Terima Ballon d’Or di Puncak Menara Eiffel?

Selasa, 5 Desember 2017 06:37 WIB
Penulis: Rafif Rahedian | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Cristiano Ronaldo.

Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo dikabarkan akan menerima penghargaan Ballon d’Or kelima di Menara Eiffel, Kamis (07/12/17) waktu setempat. Menurut laporan Mundo Deportivo, penghargaan tersebut akan diberikan langsung oleh Legenda hidup Prancis, David Ginola.

Menara Eiffel sengaja dipilih untuk memberikan penghargaan kepada mantan pemain Manchester United itu. Hal itu dilakukan untuk memberikan kesan yang indah di hari penghormatan tersebut.

Baca Juga

Ronaldo dianggap pantas mendapatkan Ballon d’Or tahun ini, mengingat dirinya membantu Real Madrid memecahkan sejarah di Liga Champions di musim 2016/17. Tercatat, Real madrid mampu menjuarai Liga Champions dua kali berturut-turut. Hal itu tak lepas dari peran Ronaldo.

Hal ini pun diperkuat oleh perkataan Presiden Real Madrid Florentino Perez. Dirinya secara percaya diri mengungkapkan kalau Ronaldo bakal mendapatkan penghargaan kelimanya itu.

Zinedine Zidane dan Cristiano Ronaldo meraih penghargaan pelatih dan pemain terbaik FIFA 2017.

“Dia (Ronaldo) adalah pencetak gol terbanyak dalam sejarah kami. Beberapa hari yang lalu, dia memenangkan 'The Best’ FIFA keduanya dan minggu ini dia akan memenangkan Ballon d'Or kelima,” ujarnya.

Ronaldo sendiri telah berhasil mengoleksi 12 gol di Liga Champions musim 2016/17 lalu, termasuk dua gol ke gawang Gianluigi Buffon di partai puncak.  Pada musim ini, Ronaldo juga masih memuncaki klasemen pencetak gol terbanyak dengan torehan delapan gol.

Namun sayang, penampilannya tercoreng mengingat dirinya tampil kurang meaykinkan di liga domestik musim ini. Dari 10 pertandingan yang ia jalani, Ronaldo hanya mampu membukukan dua gol. Catatan ini cukup buruk bagi seorang megabintang.

Real MadridCristiano RonaldoFIFABallon d'OrDavid GinolaBola Internasional

Berita Terkini