x

Ikuti Latihan Perdana Arema, Ini Harapan Top Skor Liga 2

Selasa, 12 Desember 2017 07:31 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Matheus Elmerio Giovanni

Rivaldy Bauwo memang sudah diprediksi menjadi striker baru Arema FC jauh hari sebelumnya. Kedatangan peraih gelar top skor di kompetisi Liga 2 dengan 17 gol itu pun memastikan komitmennya untuk melanjutkan karir bersama tim berjulukan Singo Edan tersebut.

Dan bisa jadi, Rivaldy merupakan pemain lokal baru milik Arema yang datang dari jarak terjauh. Rumahnya di Gorontalo, terbentang jauh hingga ribuan kilometer sehingga tantangan besar pun ada di depan matanya.

Baca Juga

"Saya baru datang (sejak Minggu) dan baru satu hari ikut latihan (Senin)," papar striker yang merumput bersama Kalteng Putra di musim lalu tersebut.

"Cuaca di Malang lebih dingin (dibandingkan Gorontalo). Jadi, saya harus adaptasi lagi," imbuhnya.

Rivaldi Bawuo

Maka dari itu, Rivaldy pun tak mau mengumbar apa pun terkait harapan maupun targetnya bersama Arema FC. Bagi dia, bergabung bersama Arema adalah loncatan karir terbesarnya sejak merintis melalui tim junior di kampung halamannya.

Predikat sebagai top skor di Liga 2 musim lalu pun tak lantas membuatnya jemawa. Meski diakuinya, gelar top skorer membuatnya punya modal bagus untuk bisa bersaing dengan deretan penyerang Arema FC lainnya.

"Inginnya sih saya seperti itu (mencetak banyak gol untuk Arema). Tapi memang nanti tidak akan mudah karena besarnya tekanan suporter," ungkapnya.

Rivaldy Bawuo, latihan perdana Arema FC

"Yang penting, saya berikan yang terbaik untuk tim Arema dulu. Nanti gol-gol itu akan hadir dengan sendirinya," tambah Rivaldy Bawuo.

Kehadiran Rivaldy pun membuat Joko Susilo punya banyak pilihan di sektor lini serang. Apalagi, Rivaldy juga termasuk kategori multi fungsi player, lantaran bisa bermain sebagai striker maupun Winger sama baiknya kala berseragam Kalteng Putra.

Sebelumnya, Arema sudah punya tipikal pemain yang seperti pada diri Rivaldy Bawuo. Diantaranya Dedik Setiawan, Dendi Santoso hingga Sunarto yang kembali pasca peminjaman ke Persiba Balikpapan paruh musim lalu.

Bursa TransferAremaLiga IndonesiaArema FCLiga 1Liga 2

Berita Terkini