Pertiwi Cup 2017 Lahirkan Juara Baru dari Indonesia Timur
Kompetisi Women's Football Road To Asian Games Pertiwi Cup 2017 telah menelurkan juaranya. Tim dari Papua berhasil mengalahkan Kalimantan Barat dengan skor 2-1 di Stadion Bumi Sriwijaya, Palembang.
Kemenangan tersebut mengukuhkan Papua sebagai juara bertahan untuk ketiga kalinya, yakni ditahun 2010, 2014, dan 2017. Selain itu gol kemenangan Papua dicetak oleh Rulin (14') dan Yudith (43').
Usai menjadi kempiun, pelatih Papua, Samuel Weya mengakui kalau juara kali ini tak lepas dari runtinnya kompetisi lokal yang diadakan di wilayah Indonesia timur itu.
"Tim Papua yang ikut dari Tolikara, dan kemarin juara juga. Kita satu tahun sekali ada kompetisi, untuk skuad sendiri kita merata umurnya mulai dari 16 tahun sampai 32 tahun," kata Samuel.
Di Tim Kalimantan Barat sendiri, pelatih Sofie Imam menjelaskan walau meraih perak tahun ini sudah sangat disyukuri. Sebab mengingat persiapan yang sangat mini, yakni hanya satu bulan saja.
Selain itu diperebutan juara ketiga sendiri dimenangkan oleh Tim Bangka Belitung. Mereka suksesn mengandaskan harapan Tim Jawa Barat dengan skor telah 5-0.
Piala Pertiwi sendiri merupakan turnamen sepakbola wanita tertinggi di Indonesia ini sekaligus menjadi ajang tes event persiapan Indonesia menuju Asian Games 2018 dimana Palembang menjadi salah kota tuan rumah.
PSSI pun menjadikan event ini sebagai ajang seleksi untuk pemain Timnas Wanita Indonesia. Selain itu pada tahun ini, PSSI menggunakan sistem setengah kompetisi dimana 12 tim dibagi dalam dibagi dalam empat grup.
Nantinya setiap juara dan runner up grup akan mewakili grup masing-masing di ajang delapan besar. Lalu pemenang babak delapan besar lolos ke semi final. Dan dua tim pemenang semi final akan lolos ke babak final.