x

Pamit dari Klub Lamanya, Mantan Pemain Persib Gabung ke Persija?

Minggu, 17 Desember 2017 18:09 WIB
Penulis: Muhammad Adiyaksa | Editor: Herry Ibrahim
Mantan Gelandang Persib dan Sriwijaya FC Asri Akbar (kiri) melakukan shooting saat latihan.

Kode-kode terkait perpindahan pemain di lantai bursa Liga 1 terus berkeliaran. Kebanyakan isyarat tersebut berbunyi salam perpisahan.

Contohnya seperti yang dilakukan Asri Akbar. Pemain berusia 33 tahun ini menanggalkan ucapan selamat tinggal untuk Borneo FC.

Asri Akbar bermain untuk Borneo FC di Liga 1 musim lalu.

Setahun sudah Asri memperkuat tim berjuluk Pesut Etam itu. Tapi nampaknya, kurun waktu tersebut berhasil membuat gelandang berusia 33 tahun ini berkesan dengan publik Samarinda.

“17 Desember, hari terakhir kontrak saya bersama Borneo FC. Dengan ini, saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Nabil Husein (Presiden Borneo FC), suporter Pusamania, dan Borneo FC atas kesempatan yang diberikan selama semusim yang luar biasa, yang telah mendukung dan menerima saya dengan sangat baik,” tulis Asri di akun Instagram pribadinya @asriakbar_06.

Baca Juga

“Staff manajemen, pelatih, ofisial, dan pemain, terima kasih atas kekeluargaan yang sangat luar biasa. Saya mohon maaf bila selama semusim ini saya banyak kekhilafan dan kesalahan. Semoga lain waktu kita bisa bersama lagi. Saya doakan semoga Borneo FC supaya lebih baik lagi. Terus berkembang dan berprestasi. Terima kasih, saya pamit. Wassalam,” lanjut unggahan tersebut.

Setelah hengkang dari Pesut Etam, Asri dikabarkan bakal bergabung dengan Persija Jakarta. Supaya transaksi ini lancar, tim berjuluk Macan Kemayoran itu menjadikan Ambrizal Umanailo sebagai paket barter.

Gelandang bertenaga kuda ini telah sarat pengalaman memperkuat klub besar di Indonesia. Pemain kelahiran Gowa, Sulawesi Selatan itu pernah membela Persib Bandung dan Sriwijaya FC.

Persija JakartaBorneo FCAsri AkbarLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini