Mantan Kiper Real Madrid Segera Gabung Tim Papan Bawah Liga Primer Inggris
Kiper legendaris Real Madrid dan Timnas Spanyol, Iker Casillas mulai meramaikan bursa transfer musim dingin ini, lantaran dikabarkan akan segera hijrah dari FC Porto pada Januari nanti.
Dilansir dari Mirror.co.uk, dijualnya Casillas karena manajemen Porto mulai merasa terbebani dengan tingginya gaji yang diterima sang kiper. Selain itu, langkah melepas Casillas tersebut menjadi peluang bagi Porto terhindar dari sanksi Financial Fair Play akibat pengeluaran lebih besar dari pemasukan.
Di sisi lain, Casillas sendiri terbuka untuk hijrah dan mencari tantangan baru pada Januari nanti.
Bahkan, ia siap melakukan pertemuan dengan pihak klub untuk membahas masa depannya. Casillas memang sudah tak lagi menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang The Dragons sejak Oktober lalu.
Kiper berusia 36 tahun itu diyakini sudah meminta kepada agennya, untuk melakukan negosiasi kepada beberapa klub yang berminat kepadanya.
Dari kabar yang mencuat, agen Casillas telah menjalin komunikasi intensif dengan salah satu klub Liga Primer Inggris, West Bromwich Albion yang saat ini tengah berjuang keluar dari zona degradasi.