Terungkap! Calon Striker Persija Mantan Top Skor Klub Finlandia!
Persija Jakarta semakin mempercepat langkahnya untuk berbenah guna menyongsong musim 2018. Seakan tak mau tertinggal dari klub lain, kini Macan Kemayoran, julukan Persija, mendatangkan pemain asing dari Venezuela.
Palomino Farines Hermes Manuel, adalah top skor untuk klub Finlandia, Pepo Lappeenranta, sebuah klub yang yang berkompetisi di Kakkonen, Divisi Tiga Liga Finlandia. Pepo sendiri mengakhiri musim dengan duduk di posisi tiga klasemen Grup A dengan raihan 44 poin.
- Skuat Timnas Indonesia untuk Asian Games Diputuskan Pasca Test Event
- Diisukan ke PSM Makassar, Begini Jawaban Mantan Pemain Bali United
- Rekap Rumor Transfer Liga 1: Maitimo Ditaksir MU, Persija Incar Jebolan Klub Belanda
- PSM Makassar Target Juara Super Cup Asia, tapi 'Anteng' di Piala Presiden 2018
- Libur Kompetisi, Duo PSM Manfaatkan Waktu di Rumah Tuhan
Hermes datang pada, Kamis (21/12/17) malam dan langsung mengikuti latihan dengan Persija Jakarta pada Jumat (22/12/17) sore hari di Lapangan Sutasoma. Ia disinyalir akan dijadikan calon pengganti Reinaldo yang sampai saat ini masih berkutat dengan cedera.
"Dari orang kirim video liat pemain. Kita butuh pemain striker. Saya sudah minta sama manajemen. Dia punya kualitas, punya cv, dan video bagus. Dia datang buat kita lihat," ucap Teco, pelatih Persija Jakarta.
Walau menjadi top skor Pepo dengan raihan 13 golnya, Hermes sendiri tetap harus berusaha mengambil hati manajemen agar bisa masuk ke dalam skuat inti. Pasalnya, Hermes masih akan terus dipantau perihal kualitasnya di atas lapangan.
Dia datang ke Jakarta karena mengetahui Persija adalah tim besar dan memiliki pendukung yang fanatic. Selain itu ia melihat Persija sebagai tim yang bagus dari Indonesia dan mempunyai target juara.
"Dia pikir klub besar dan bagus dari liga. Dia mau menang dan juara," tutup Teco.
Penulis: Wildan Hamdani