(KUIS) Juventus vs AS Roma: Misi Puncaki Klasemen!
Berita Tim:
Juventus
- Juventus saat ini berada di posisi dua klasemen sementara Serie A Italia, dengan raihan 41 poin. Tertinggal satu poin dari Napoli di peringkat pertama.
- Dalam lima laga kandang terakhir mereka di segala ajang, Juventus tidak pernah mengalami kekalahan. Tiga di antaranya berakhir kemenangan.
- Di lima laga terakhir kandang tersebut, skuat Massimilliano Allegri berhasil mencetak tujuh gol, dan hanya kemasukan satu gol saja.
- Kemenangan terbesar yang Juventus raih di Allianz Stadium musim ini adalah saat melawan Torino. Kala itu, Paulo Dybala dkk berhasil memenangkan laga dengan skor 4-0.
- Pada musim ini, Juventus telah menelan dua kali kekalahan dari satu tim yang sama, yakni tetangga AS Roma, Lazio. Kala itu, Juventus dikalahkan 2-3 dan 1-2.
AS Roma
- AS Roma saat ini berada di peringkat empat klasemen sementara Serie A Italia, dengan raihan 38 poin. Roma sendiri masih menyisakan satu pertandingan lebih banyak dari Juventus.
- Dalam lima laga terakhir tandang mereka di segala ajang, AS Roma hanya mampu meraih dua kali kemenangan, satu kalah, dan dua imbang.
- Di lima laga terakhir tandang tersebut, Roma berhasil mencetak enam gol, dan kemasukan lima gol.
- Kekalahan terbesar AS Roma kala menjalani laga tandang adalah saat melawan Atletico Madrid dalam ajang Liga Champions. Kala itu, Serigala Roma ditaklukkan dengan skor 2-0.
- Kemenangan terbesar Roma di kandang lawan adalah saat bertandang ke kandang Fiorentina. Kala itu, Roma berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 4-2.
Fakta Kedua Tim
- Terakhir kali Juventus menelan kekalahan dari AS Roma di kandang, terjadi pada musim 2010/11. Kala itu dalam ajang Coppa Italia, I Bianconeri menelan kekalahan 0-2.
- Kedua tim telah bertemu sebanyak 91 kali di kandang Juventus sejak 1929/30, yang mana Juventus berhasil memenangkan pertandingan sebanyak 58 kali, imbang 21 kali, dan kalah 12 kali.
- Dalam pertemuan tersebut, Juventus telah mencetak 175 gol, dengan kemasukan 67 gol.
- Dalam tujuh pertemuan terakhir, kemenangan terbesar Juventus atas AS Roma terjadi di musim 2011/12 dengan skor 4-0.