Top 5 News : Sosok 'Bocha' Calon Pemain Asing Persib Sampai Jadwal Lengkap Boxing Day
Top 5 News, Senin (25/12/17).
1. Ramai Dibicarakan, Inikah 'Bocha' Calon Pemain Asing Persib Bandung?
Bocha merupakan pemain yang mendapatkan rekomendasi langsung dari pelatih anyar Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez. Jika melihat dari clue berasal dari Argentina, sosok pemain yang diduga bernama 'Bocha' adalah Sergio Maximiliano Ojeda.
Baca Selengkapnya: https://www.indosport.com/sepakbola/amp/20171225/ramai-dibicarakan-inikah-bocha-calon-pemain-asing-persib
2. Gara-gara Marcus Rashford, Mourinho Siap Belanja Pemain di Januari Nanti
Penampilan yang kurang konsisten dari Marcus Rashford membuat kebijakan transfer Jose Mourinho di musim dingin berubah. Mourinho dikabarkan siap belanja pemain pada Januari nanti. Salah satu incarannya adalah Christian Pulisic dari Borussia Dortmund.
Baca Selengkapnya : https://www.indosport.com/sepakbola/amp/20171225/gara-gara-rashford-mourinho-siap-belanja-pemain-di-januari
3. Baru Bergabung, Kondisi Fisik Dua Striker Persib Masih Loyo
Ezechiel N'douassel dan Airlangga Sucipto sudah mulai berlatih dengan Persib Bandung sejak Sabtu (23/12/17). Tim pelatih Persib saat ini masih terus memantau kondisi fisik kedua pemain tersebut yang belum sepenuhnya bugar dan siap menjalani program latihan.
Baca Selengkapnya: https://www.indosport.com/sepakbola/amp/20171224/baru-bergabung-kondisi-fiisik-dua-striker-persib-masih-loyo
4. Jadwal Lengkap Siaran Langsung Boxing Day Liga Inggris
Sejumlah pertandingan seru Liga Primer Inggris akan tersaji dalam laga bertajuk Boxing Day. Sebanyak 10 pertandingan akan menemani pecinta sepakbola seluruh dunia dalam merayakan Natal. Baca berita lengkapnya untuk tahu semua jadwalnya.
Baca Selengkapnya: https://www.indosport.com/sepakbola/amp/20171225/catat-ini-jadwal-siaran-langsung-boxing-day-liga-inggris
5. Pelatih Barca Sebut Pemain Ini Kunci Kemenangan di Laga El Clasico
Pelatih Ernesto Valverde menyebut kunci kemenangan Barcelona adalah Marc-Andre ter Stegen. Pasalnya, kiper berkebangsaan Jerman tersebut berhasil menjaga gawang Barcelona tetap steril sepanjang pertandingan. Ter Stegen mampu melakukan sejumlah penyelamatan penting yang membuat Barcelona bisa menang atas Real Madrid.
Baca Selengkapnya: https://www.indosport.com/sepakbola/amp/20171225/pelatih-barca-sebut-pemain-ini-kunci-kemenangan-el-clasico