x

3 Fakta Menarik Danny Guthrie, Eks Liverpool yang Gabung Mitra Kukar

Jumat, 5 Januari 2018 06:27 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
Danny Guthrie saat berseragam Newcastle.

Kabar mengejutkan datang dari salah satu klub peserta Liga 1 musim 2018 asal Kalimantan, Mitra Kukar. Bagaimana tidak, mereka baru saja mendatangkan pemain asing baru asal Inggris bernama Danny Guthrie.

Kedatangan Guthrie ke armada Naga Mekes pun dikonfirmasi langsung oleh CEO Mitra Kukar, Endri Erawan. Kemampuan Guthrie pun dianggap memang cocok dengan apa yang dibutuhkan oleh skuat Rafael Berges.

Kemampuan mengolah si kulit bundar yang dimiliki oleh Guthrie pun tidak perlu dipertanyakan lagi. Sejak masih berusia 13 tahun, dirinya sudah menjadi bagian dari akademi sepakbola klub raksasa Inggris, Manchester United.

Danny Guthrie saat masih berseragam Liverpool.

Pada tahun 2005, Guthrie pun memutuskan untuk terjun ke dunia profesional. Tidak tanggung-tanggung, klub pertama yang dia bela sebagai pemain profesional adalah klub Inggris yang paling banyak meraih gelar juara Liga Champions, Liverpool.

Sayangnya, selama memperkuat The Reds dari kurun 2005 sampai 2008, pemain yang berposisi sebagai gelandang tersebut jarang dimainkan. Total ia hanya sempat bertanding bersama Liverpool sebanyak tiga kali saja, selebihnya ia lebih sering dipinjamkan ke Southampton dan Bolton Wanderers.

Baca Juga

Salah satu prestasi terbaik yang pernah di kecap oleh Guthrie selama karier sepakbola profesionalnya adalah ketika memperkuat Newcastle United. Pada musim kompetisi 2009/10, ia menjadi salah satu pilar penting yang membuat The Magpies menjadi juara divisi Championship dan sukses promosi ke Liga Primer Inggris 2010/11.

Selain sejumlah data-data yang telah disebutkan di atas, INDOSPORT berhasil merangkum sejumlah fakta menarik lainnya yang mewarnai kehidupan seorang Guthrie. Berikut pemaparannya:


1. Upacara pernikahannya berujung perkelahian antar tamu undangan

Danny Guthrie saat bermain di Newcastle United.

Pada Juni 2012 lalu, Guthrie melangsungkan upacara pernikahan. Ia pun memilih seorang wanita cantik bernama Rebecca untuk menjadi pendamping hidupnya dalam keadaan senang maupun susah.

Tidak ingin pesta pernikahannya berlangsung biasa-biasa saja, Guthrie pun rela merogoh kocek sebesar 40 ribu poundsterling (sekitar Rp727 juta) untuk menyewa sebuah istana bernama Allerton Castle di Yorkshire sebagai lokasi pernihakan.

Gedung pernikahan Danny Guthrie.

Sayangnya, momen yang sepatutnya membuat Guthrie dan Rebecca merasa bahagia itu justru berujung pada tragedi yang memalukkan dan sempat membuat pihak kepolisian setempat turun tangan.

Dilansir dari Daily Mail, pada saat acara resepsi pernikahan berlangsung, pihak keluarga Guthrie dan Samantha terlibat perkelahian. Kedua belah pihak disebut saling melepaskan pukulan dan tendangan ke satu sama lain.

Buntut dari kekacauan itu sendiri membuat Rebecca sempat terkena pukulan di wajahnya dan pihak kepolisian terpaksa mengambil alih jalannya acara sebagai bentuk penanganan. Beruntung meski diwarnai aksi kekerasan, tidak ada satu pun pihak keluarga kedua mempelai yang ditangkap dan upacara pernikahan bisa dilanjutkan.


2. Punya Istri Bersuara Merdu

Danny Guthrie (kiri) sedang berduel dengan pemain Manchester United, Ander Herrera.

Telah disebutkan bahwa Guthrie saat ini berstatus sebagai suami dari Samantha Guthrie, yang telah memberinya sepasang anak laki-laki dan perempuan. Namun, tidak banyak yang tahu bahwa istri dari Guthrie itu memiliki talenta yang luar biasa.

Talenta istri Guthrie itu adalah kualitas vokalnya yang sangat merdu saat bernyanyi. Saking hebatnya, Samantha sendiri pernah membuat juri ajang pencarian bakat terkemuka di Inggris, X Factor terpukau.

Ya, tepatnya pada Februari 2016 lalu, Samantha memberanikan diri mengikuti audisi ajang yang mengusung Louis Walsh, Sharon Osbourne, Nicole Scherzinger, dan Simon Cowell sebagai dewan juri tersebut.

Istri Danny Guthrie pernah membuat takjub juri X-Factor.

Salah satu orang yang melihat langsung proses audisi Samantha tersebut menceritakan ketika selesai bernanyi, banyak orang yang terpukau dengan suaranya.

"Banyak orang yang langsung membicarakannya. Mereka menyebut Samantha memiliki potensi untuk keluar sebagai juara, apalagi para juri begitu terkesima," tutur narasumber tersebut dikutip dari The Sun.

"Setelah selesai menyanyi, ia memang terang-terangan mengaku sebagai istri pemain sepakbola. Hanya saja ia menuturkan bahwa dia ingin dikenal lebih dari sekadar istri pesepakbola saja," tambahnya menjelaskan.


3. Hobi biliard dan cosplay

Danny Guthrie (kanan) berduel dengan pemain Manchester United, Henrikh Mkhitaryan.

Meskipun hidup dan terkenal karena sepakbola, bukan berarti seluruh aspek kehidupan Guthrie harus berhubungan dengan si kulit bundar. Nyatanya, pemain yang pernah tampil sebanyak 62 kali bersama Reading itu punya sejumlah hobi di luar sepakbola.

Salah satu hobi yang cukup digemari oleh Guthrie untuk mengisi waktu senggangnya adalah bermain biliard. Demi mendukung hobinya tersebut, Guthrie bahkan sampai mau membeli dan menempatkan meja biliard di kediamannya.

Kemampuan Guthrie dalam olahraga bola sodok itu pun tidak bisa dianggap remeh. Meski bukan selevel dengan pebiliard profesional, nyatanya Guthrie punya gaya lucu dan unik saat hendak memasukkan bola ke dalam lubang.

Selain bermain biliard, hobi lain yang sering dilakukan oleh Guthrie adalah cosplay. Bagi yang tidak tahu, cosplay adalah hobi seseorang yang gemar mengenakan kostum ala karakter fiktif.

Nah, di akun Instagram pribadinya, Guthrie kerap menggunkan kostum-kostum unik. Satu waktu ia pernah merias wajahnya hingga menyerupai karakter Hell Boy.

LiverpoolMitra KukarLiga IndonesiaLiga 1Danny Guthrie

Berita Terkini