x

Babak Pertama, Burnley Curi Gol dari Man City

Sabtu, 6 Januari 2018 22:54 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Abdurrahman Ranala
Selebrasi Ashley Barnes usai berhasil mencetak gol ke gawang Manchester City

Sejak menit awal, Man City langsung tancap gas menekan tim tamu. Namun, pasukan Sean Dyche terbilang mampu meladeni tekanan tuan rumah. Ashley Barnes dkk bahkan beberapa kali merepotkan lini pertahanan Man City melalui skema serangan balik.

Baca Juga

Sementara peluang pertama City didapat melalui bola mati, saat Taylor melanggar Sterling pada menit ke-9. Silva yang mengeksekusi bola itu nyaris menjebol gawang Burnley, beruntung, Taylor sigap mengamankan sepakan keras itu dan hanya menghasilkan tendangan pojok bagi City.

Ashley Barnes (kanan) berhasil mencetak gol ke gawang Manchester City

Pada Menit ke-16 The Citizens kembali mendapat hadiah tendangan bebas setelah Aguero dijatuhkan di dekat garis terlarang, sekitar satu meter dari luar kotak penalti. Ikay Gundogan yang mendapat tugas mengeksekusi bola mati itu juga tak dapat mengubah skor.

Bermain disiplin dan tak ingin mengikuti ritme permainan City, Burnley sukses mencuri gol melalui skema serangan balik cepat di menit ke-24. Ashley Barnes yang mendapat umpan jauh dari kiper Burnley, sukses melesatkan satu gol melalui sepakan keras kaki kanannya.

Ketinggalan sartu gol, anak asuh Guardiola berusaha meningkatkan serangan. Akan tetapi solidnya para gelandang dan bek Burnley membuat skor tidak berubah hingga turun minum. 

Berikut susunan pemain kedua tim. 

Man City 4-3-3

Bravo; Danilo, Stones, Otemandi, Zinchenko; Gundogan, Fernandinho, Silva; Sane, Aguero, Sterling. 

Burnley 4-4-1-1

Pope; Lowton, Long, Mee, Taylor; Gudmundsson, Cork, Westwood, Barnes; Hendrick; Vokes. 

Manchester CityBurnleyPiala FALiga Inggris

Berita Terkini