x

City Tahan Imbang Liverpool 1-1 di Babak Pertama

Minggu, 14 Januari 2018 23:54 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
Ilkay Gundogan, Roberto Firmino, dan Alex Oxlade-Chamberlain sedang berubeut bola.

Liverpool yang tampil di Anfield langsung menggebrak di awal pertandingan, Salah yang merangsek ke depan langsung mengancam. Namun upayanya belum berhasil. Tiga menit berselang giliran City menyerang. Sterling terjatuh di kotak penalti Liverpool. Namun wasit tetap melanjutkan pertandingan dan tak memberi penalti. 

Oxlade-Chamberlain membuat penonton bergemuruh di menit ke-9. Berhasil merebut bola ia lalu merangsek ke pertahanan City. Upayanya tak mampu dihalau bek Man City hingga ia bisa melepaskan tembakan keras yang menghujam pojok gawang Karius. Skor sementara 1-0 untuk keunggulan Liverpool. 

Seperti biasa setelah tertinggal, Man City langsung tak henti menggempur pertahanan lawan. Berkali-kali anak asuh Guardiola mengancam gawang Karius, namun belum membuahkan hasil. 

Setelah berupaya melalui Kevin De Bruyne yang belum membuahkan hasil. Akhirnya City menyamakan kedudukan di menit ke-40. Adalah Leroy Sane yang menjadi aktor gol tersebut. Setelah mendapat operan dari Kyle Walker, Sane dengan skill individunya menggocek bek Liverpool dan melepaskan tembakan keras ke tiang dekat tanpa bisa dihalau Karius. Skor sementara imbang 1-1. 

Man City sempat membuat satu lagi peluang lewat Fernandinho sebelum babak pertama usai. Namun skor tetap imbang 1-1 hingga peluit tanda babak pertama berakhir dibunyikan. 

Berikut ini susunan pemain kedua tim. 

Liverpool 4-2-3-1

Karius, Gomez, Lovren, Matip, Robertson, Can, Wijnaldum, Oxlade-Chamberlain, Salah, Mane, Firmino. 

Manchester City 4-3-3

Ederson, Walker, Stones, Otamendi, Delph, Fernandinho (c), De Bruyne, Gundogan, Sane, Sterling, Aguero.

LiverpoolManchester CityAlex Oxlade-ChamberlainLiga Primer InggrisLeroy SaneLiga Inggris

Berita Terkini