x

Susunan Pemain Spurs vs Everton: Adu Tajam Dua Striker Inggris

Minggu, 14 Januari 2018 00:23 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Abdurrahman Ranala
Harry Kane di tengah kepungan pemain Wimbledon.

Laga ini akan mempertemukan dua striker haus gol beda jaman dari Inggris, Wayne Rooney dan Harry Kane. Sejauh ini, Rooney sudah mengoleksi 11 gol sedangkan Kane, sudah mengoleksi 18 gol. Keduanya diplot sebagai penyerang dan  akan turun sebagai starter sejak menit awal.

Baca Juga

Tim tamu Everton  memakai formasi 4-2-3-1 dengan memasang striker baru, Cunk Tosun sebagai ujung tombak di depan Rooney. Sementara Tottenham, dengan formasi yang sama akan memasang Dele Alli, yang akan berada di belakang Harry Kane. 

Di lini tengah Everton, Gueye dan Schneiderlin akan berduet. Sementara di kubu tuan rumah, pelatih Spurs, Pocchetino memilih Mousa Dembele dan Dier sebagai gelandang serba bisa. 

Untuk lini pertahanan, Jagielka dan Holgate dipilih sebagai bek yang diprediksi akan merepotkan Kane yang berambisi menambah pundi-pundi golnya. Sedangkan Spurs tetap akan diperkuat Sanchez, Vertonghen sebagai benteng terakhir The Lilywhites.

Berikut susunan pemain kedua tim.

Tottenham Hotspur (4-2-3-1) Hugo Lloris, Vertonghen,Sanchez,Aurier, Ben Davies, Dier, M Dembele, Heung-Min Son, Dele Alli, Eriksen, Kane

Everton (4-2-3-1) Pickford, Holgate, Jagielka,Kenny, Martina, Schneiderlin, Gueye, Bolasie, Rooney, Sigurdsson, Cenk Tosun.

Wayne RooneyEvertonHarry KaneLiga Primer InggrisTottenham HotspursLiga Inggris

Berita Terkini