Rekap Rumor Transfer: Ronaldo Kembali ke Man United, Chelsea Incar Dzeko
Keinginan megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo untuk tinggalkan Santiago Bernabeu, nampaknya semakin santer. Dilansir dari La Sexta, melihat situasi tersebut Manchester United berupaya ingin kembali memulangkan Ronaldo pada akhir musim nanti.
Selain karena mantan tim yang dicintainya, sosok Jose Mourinho yang pernah melatih Ronaldo juga jadi pertimbangannya, dirinya kembali ke Old Trafford.
Beredar kabar juga Ronaldo tengah dimusuhi rekan-rekan setimnya, karena sikap egoisn dan tuntutan kenaikan gaji kepada manajemen Madrid.
Diperkirakan dibutuhkan biaya mencapai 887 juta pounds setara Rp16 triliun yang harus dikeluarkan oleh Manchester Merah untuk mengaktifkan klausul pembelian, demi memastikan Ronaldo kembali ke pelukan mereka.
Akan tetapi, harga tersebut dinilai Ronaldo tak masuk akal, dirinya telah meminta Florentino Perez agar menurunkan nominal tersebut menjadi 89 juta pounds sekitar Rp1,6 triliun.
Sejatinya, kontrak pemain berusia 32 tahun itu baru akan berakhir pada 2021 mendatang. Namun, dirinya sudah mulai gerah dengan situasinya saat ini, ia pun semakin kuat untuk merealisasikan hal tersebut.
Selain Cristiano Ronaldo, berikut INDOSPORT coba merangkum rumor transfer pemain lainnya yang tersebar hari ini, Jumat (19/01/18):
Chelsea
Kesulitan mencetak gol dalam beberapa pekan terakhir, membuat Antonio Conte mulai resah, dan berusaha untuk mencari striker baru di Januari ini. Nama penyerang AS Roma, Edin Dzeko pun masuk dalam daftar buruan. Selain Dzeko, Chelsea juga kabarnya ingin datangkan bek kiri Roma, Emerson Palmieri. Sky Sport Italia mengklaim kalau kubu The Blues telah menyiapkan dana setotal 50 juta euro atau setara Rp927 miliar untuk untuk mendapatkan dua pemain tersebut.
Real Madrid
Keinginan Rela Madrid untuk mendatangkan David De Gea nampaknya harus pupus. Pasalnya sang pemain bernait menambah durasi kontraknya di Man United. Oleh karena itu, manajemen Los Blancos, seperti diklaim Daily Mail, mengalihkan fokus ke penjaga gawang Chelsea, Thibaut Courtois.
Arsenal
Kabar yang beredar di Jerman menyebutkan kepindahan penyerang Borussia Dortumnd, Pierre-Emerick Aubameyang, ke Arsenal sudah sangat dekat. Dilansir dari The Metro, sang pemain secara terang-terangan berusaha keluar dari Signal Iduna Park pada Januari ini. Arsenal diperkirakan harus menggelontorkan dana hingga 53 juta poundsterling atau setara Rp 1 triliun demi bisa memboyongnya.
AC Milan
Penyerang Brasil, Alexandre Pato telah menggoda AC Milan, dengan menyatakan siap untuk kembali ke mantan klubnya itu pada Januari ini. Pato yang saat ini bermain di Tianjin Quanjian, mengungkapkan kerinduannya merumput di Eropa. "Jika saya mendapat tawaran dari AC Milan atau dari Eropa saya akan memikirkannya," kata Pato kepada Tuttomercatoweb.