Sriwijaya FC Bakal Gunakan Stadion Jakabaring di Liga 1 2018
Bila sebelumnya di Liga 1 musim 2017, Sriwijaya FC bermain di Stadion Bumi Sriwijaya, kini Yu Hyun Koo dan kawan-kawan akan kembali pindah ke Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) Palembang. Markas SFC disebut sudah menyelesaikan renovasinya pertengahan Maret nanti, tepat di mana Liga 1 bergulir.
“Renovasi Stadion GSJ selesai Maret nanti, jadi SFC bisa bermain di Jakabaring,” kata Sekretaris PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), Faisal Mursyid, Selasa (23/01/18).
Tapi, ia mengingatkan pada pendukung SFC yang mungkin akan menonton laga kandang Laskar Wong Kito untuk menjaga sama-sama fasilitas stadion.
Stadion GSJ dipersiapkan untuk Asian Games 2018, oleh karena itulah masyarakat Sumsel diharapkan dapat menjaga sama-sama fasilitas dan tidak merusaknya.
“Penonton kita harapkan datang, menonton SFC. Tidak mencoret atau turun ke lapangan menginjak rumput,” ujarnya.
Sementara untuk Stadion Bumi Sriwijaya, manajemen PT SOM tetap mempersiapkannya sebagai alternatif. Kendati berencana kembali memainkan laga kandang di GSJ, stadion alternatif tetap dibutuhkan.
“Makanya Stadion Bumi Sriwijaya tetap diverifikasi PT LIB,” ujarnya.
Pada Senin (22/01/18), tim verifikasi sudah terjun dan melihat langsung fasilitas Stadion Bumi Sriwijaya. Pihaknya sangat yakin bakal lolos verifikasi, apalagi musim 2017 stadion ini sudah digunakan SFC mengarungi Liga 1.