Conte Tidak Peduli dengan Sejarah Cedera Ross Barkley
Ross Barkley menjadi rekrutan pertama Chelsea pada jendela transfer musim dingin 2018 ini. Melenggang ke Stamford Bridge dengan status bebas transfer, Barkley juga sedang mengalami cedera. Namun kondisi kesehatan mantan pemain Everton ini bukanlah yang menjadi perhatian Conte, pelatih Italia itu ternyata mengkhawatirkan gaya bermain Barkley di lapangan.
Barkley ditebus oleh Chelsea dari Everton dengan mahar 15 juta pounds (Rp273 miliar) pada awal pembukaan jendela transfer musim dingin ini. Perekrutan ini menjadi perwujudan ketertarikan The Blues sejak jendela transfer musim panas lalu, namun karena mengalami cedera, Barkley mengundurkan diri dari kesepakatan transfer tersebut.
Mendatangkan Barkley merupakan langkah yang cukup berani untuk Chelsea, karena pemain bernomor punggung 8 tersebut sempat mengalami cedera panjang sejak musim 2016/17 silam. Serangkaian cedera sejak saat itu pun membuat dirinya jarang memperkuat Everton.
Namun ternyata Conte tidak mempermasalahkan cedera yang dialami Barkley. Sebelum merekrutnya hingga saat ini, Conte hanya takut dengan satu hal, yakni gaya bermain Barkley bersama Chelsea.
"Saya pikir saya akan mendapat pemain yang tidak sehat. Sebaliknya, saya justru kaget karena menemukan pemain yang kondisinya sehat. Ketakutan saya bukan tentang kesehatannya, namun hanya karena cara dia bermain bola, untuk mengerti pergerakan dengan atau tanpa bola," ujar Conte.
"Untuk itu, dia memerlukan sedikit waktu untuk menyamakan gaya bermainnya dengan kami," tambahnya dinukil dari Metro.
Barkley sendiri sudah menjalankan debutnya sebagai pemain Chelsea pada pertandingan kontra Arsenal di ajang Piala Liga Inggris, Kamis (25/01/18) dini hari lalu. Dia masuk menggantikan Willian yang mengalami cedera pada menit ke-30.