Resmi! Arsenal Perpanjang Masa Bakti Mesut Ozil
Masa depan raja assist dunia Mesut Ozil di Arsenal akhirnya terkuak sudah. Pasalnya pemain asal Jerman itu baru saja memperpanjang masa baktinya di Arsenal.
Mesut Ozil akan mengabdi untuk Arsenal selama tiga musim mendatang atau lebih tepatnya hingga tahun 2023. Dirinya juga akan mendapatkan gaji sebanyak 350 juta pounsterling (lebih dari Rp 6 miliar) per pekan.
Setelah menandatangani kontrak baru Mesut Ozil juga menyampaikan kegemiraannya. Sebab ini merupakan keputusan penting yang harus diambilnya, mengingat akan masa depannya nanti. Termasuk ambil bagian bersama Jerman Piala Dunia 2018.
"Ini adalah salah satu keputusan terpenting dalam karier sepakbola saya. Itulah mengapa saya harus berpikir keras dan berbicara kepada semua orang tentang keputusan saya ini. Sebab hal baik membutuhkan waktu," beber Ozil.
"Pada akhirnya hati terpendam saya memutuskan untuk bertahan. Karena saya merasa betah di Arsenal dan saya sangat termotivasi untuk mencapai hal-hal besar bersama klub ini dalam beberapa waktu kedepan," sambungnya.
Bertahannya Mesut Ozil di Arsenal disinyalir karena klub yang berjuluk The Gunners itu pada bursa transfer musim dingin kali ini membuat manuver baru. Dimana Arsenal berhasil memboyong Henrikh Mkhitaryan dan Pierre-Emerick Aubameyang.
Usai resmi memperpanjang kontrak di Arsenal, tiga klub yang sebelumnya mengincar Mesut Ozil seperti Paris Saint-Germain, Manchester Untied, dan Barcelona harus gigit jari. Sebab Mesut Ozil masih betah di Arsenal.