Cetak Hattrick, Ramsey Mulai Ikuti Rekor Para Legenda Arsenal
Kemenangan Arsenal atas Everton pada lanjutan pekan ke-26 Liga Primer Inggris 2017/18 (04/02/18) lalu menyisahkan banyak cerita menarik. Selain kegemilangan pemain anyar mereka yakni Aubameyang dan Mkhitaryan, nama Aaron Ramsey patut menjadi headline.
Pasalnya, pesepakbola berkewarganegaraan Wales ini mampu mencetak hattrick perdananya sepanjang karier. Bukan hanya itu, raihan trigol sang pemain, mengantarkannya sejajar dengan beberapa legenda Arsenal, seperti Thierry Henry dan Dennis Bergkamp.
Dalam pertandingan yang dilangsungkan di Emirates Stadium tersebut, Ramsey mencetak 2 gol di babak pertama. Kemudian, pria berusia 27 tahun ini menambahkan torehannya pada menit ke-74. Sementara itu, dua gol lainnya masing-masing dicetak oleh Aubameyang dan Koscielny.
- Cetak Gol di Debut Perdana Bersama Arsenal, Aubameyang Torehkan Catatan Penting
- Gaya Main Arsenal Buat Mkhitaryan Terkagum-kagum
- Manajer Arsenal Beri Catatan Penting ke Mkhitaryan dan Aubameyang
- Rekap Pertandingan Liga Elite Eropa: Real Madrid Tertunduk Lesu, Man United dan Arsenal Gemilang
- Arsenal Lumat Everton, Gol Aubameyang Seharusnya Tidak Sah?
- Pelatih Timnas Prancis Dukung Giroud Tinggalkan Arsenal
“Aku sangat senang berhasil mencetak hattrick. Hal ini merupakan yang pertama sepanjang karier professionalku,” kata Aaron Ramsey dalam wawancara bersama The Guardian.
Dalam buku rekor Arsenal, tercatat sudah ada 20 nama yang berhasil mencetak tiga gol dalam satu pertandingan. Thierry Henry memimpin dengan membuat 8 kali dan Ian Wright berada di posisi ke-2 dengan 5 kali.
4 pencetak hattrick di Arsenal:
Thierry Henry: 8 kali
Ian Wright: 5 kali
Emanuel Adebayor: 3 kali
Robin van Persie: 2 kali