x

Dua Pemain Persebaya Masih Belum Pulih Cedera

Selasa, 6 Februari 2018 15:00 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Andri Muladi (kiri) dan M Hidayat (dua dari kiri), ketika mengikuti latihan rutin Persebaya.

Manajemen Persebaya Surabaya membeberkan, kondisi terakhir dua punggawa mereka yang sebelumnya mengalami cedera, yaitu Andri Muladi dan M Hidayat. Manajer Persebaya, Chairul Bassalamah mengatakan, kondisi kedua pemain yang berposisi sebagai pemain tengah dan belakang ini masih dalam proses pemulihan.

Andri Muladi masih berada di rumah sakit, untuk berjuang sembuh dari penyakit tipesnya. Sementara M. Hidayat, masih berkutat dengan cedera lutut. M. Hidayat saat ini masih menjalani pemulihan di Jakarta.

Baca Juga

"Masih di Jakarta sedang ditangani oleh dokter dan fisioterapi," kata Chairul Bassalamah, Selasa (06/02/18) dini hari. 

Chairul mengungkapkan bahwa Dokter dan fisioterapi, terus mengawasi perkembangan M Hidayat selama proses penyembuhan. Persebaya juga bersabar menantikan kesembuhan sang pemain dan tidak ingin terburu-buru.

Manajer Persebaya Surabaya Chairul Basalamah.

"Kita lihat dan diskusikan dgn dokter tim setiap perkembangan mereka berdua. Intinya kita tidak mau terburu buru dan memaksakan dia main. Toh liga sesungguhnya belum mulai," lanjut Chairul.

Praktis dengan masih belum sembuhnya kedua pemain ini, dapat dipastikan jika M. Hidayat dan Andri Muladi, tidak dapat membela Persebaya selama pramusim. Piala Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) II, yang berlangsung pada 18 Februari 2018 nanti.

Sementara itu, Pelatih Persebaya, Alfredo Vera memutuskan untuk meliburkan para pemainnya usai tersingkir di babak 8 besar Piala Presiden 2018 pada akhir pekan lalu. Persebaya harus mengakui kehebatan PSMS Medan usai kalah di babak adu penalti dengan skor 6-7 untuk kemenangan PSMS di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (03/02/18) lalu.

Persebaya SurabayaLiga IndonesiaAngel Alfredo VeraChairul Basalamah

Berita Terkini