Gerah Diberitakan Hengkang, Lamela Berikan Pernyataan Tegas
Masa depan gelandang serang Tottenham Hotspur, Erik Lamela, belum lama ini menjadi bahan perbincangan akan dilego klub. Akan tetapi, Lamela menegaskan kalau dirinya masih berseragam Tottenham Hotspur untuk beberapa waktu kedepan.
Pasalnya pada bursa transfer Januari 2018 lalu, Lamela sempat dikaitkan akan hijrah ke Inter Milan dan Juventus. Hal itu disebabkan dirinya kurang mendpatkan menit bermain di bawah komando pelatih Mauricio Pochettino.
"Tidak pernah ada sesuatu dengan Juventus dan Inter. Saya hanya memikirkan klub yang saya mainkan, dan saya sangat baik di Tottenham Hotspur," kata Lamela kepada Gazzetta dello Sport.
"Pochettino berasal dari Argentina seperti saya dan dia tahu bahwa tidak mudah bagi pemain muda untuk menetap dengan cepat dalam budaya yang sama sekali berbeda. Pada awalnya saya memiliki banyak masalah dengan bahasa, cedera, dan sepakbola yang berbeda," beber Lamela.
Dirinya juga berkisah kalau pada musim pertamanya di Inggris, malah banyak orang menyuruhnya untuk pergi dari sana. Akan tetapi Lamela tidak ingin menyerah dengan keadaan seperti ini. Karena ini merupakan tantangan yang bagus untuk dihadapi.
"Sekarang saya masih di sini, jadi saya membuat pilihan yang tepat. Klub semakin membaik dan lebih baik, dan saya suka tinggal di London," pungkas pemain 25 tahun ini.
Sekadar informasi, Erik Lamela sendiri diboyong oleh Tottenham Hotspur dari AS Roma pada musim 2013 lalu dengan banderol 30 juta euro. Selain itu, dirinya juga masih terikat kontrak bersama The Lilywhite hingga tahun 2020 mendatang.