Berikan Dampak Positif, Arsene Wenger Puji Mkhitaryan
Pelatih Arsenal, Arsene Wenger memuji sikap yang ditunjukkan Henrikh Mkhitaryan dalam sesi latihan. Menurut mantan pelatih AS Monaco itu, Mkhitaryan telah memperlihatkan sikap profesional yang baik di luar maupun di dalam lapangan.
Selain itu, Wenger juga mengakui bahwa dirinya tak terkejut dengan performa positif yang ditunjukan mantan pemain Manchester United itu di Arsenal. Pelatih berkebangsaan Prancis tersebut seperti sudah meramalkan bahwa sang pemain akan membawa dampak besar bagi klubnya.
Terbukti, pemain asal Armenia itu jadi salah satu bintang lapangan kala The Gunners menghancurkan Everton dengan skor 5-1, pada Minggu (04/02/18). Dirinya berhasil menyumbangkan tiga asisst, termasuk membantu proses gol pertama Pierre-Emerick Aubameyang bersama Arsenal.
“Dia memiliki sikap profesional dalam latihan dan pertandingan. Saya tidak terkejut dengan itu, bagi saya itu benar-benar normal," ujar Wenger dikutip dari Sports Mole.
Wenger sendiri pun turut melayangkan pujian kepada pasangan Mkhitaryan dan Aubameyang. Kedua mantan pemain Dortmund itu dinilai Wenger sebagai duet yang apik di skuat The Gunners.
"Begitu permainan dimulai, orang-orang ini memiliki pengalaman level atas. Mereka tahu apa yang penting dan untuk fokus pada penampilan mereka. Orang-orang ini adalah pemain berkualitas tinggi,” tutupnya.