Bali United Punya Catatan Paling Impresif di Piala Presiden 2018
Bali United berhasil menjadi klub dengan catatan paling impresif di turnamen pramusim Piala Presiden 2018. Bagaimana tidak, sederet pencapaian berhasil ditorehkan oleh klub berjuluk Serdadu Tridatu tersebut, jika dibandingkan dengan 17 klub peserta lainnya.
Bagaimana tidak, Bali United hingga saat ini sendiri menjadi satu-satunya klub yang belum terkalahkan sepanjang rangkaian laga di Piala Presiden 2018. Sejak laga pertama di babak penyisihan fase grup hingga semifinal, Bali United konsisten dengan tren positifnya.
Raihan gol yang berhasil diciptakan oleh Bali United menjadi salah satu bagian yang membawa kemenangan maupun hasil imbang dalam sejumlah laga yang mereka lalui. Tercatat dari enam laga di Piala Presiden 2018, Bali United meraih lima kemenangan dan sekali imbang.
Sepanjang laga di Piala Presiden 2018 ini, Bali United setidaknya berhasil menyumbangkan 12 gol ditambah lima gol dari tendangan adu penalti yang dimainkan kala berhadapan dengan Madura United pada laga sengit keduanya di perempat final.
Meski begitu, Bali United pun masih harus waspada pada lini pertahanan mereka. Karena dari sepanjang laga turnamen tersebut, tercatat ada delapan kali momen gawang Bali United berhasil dibobol oleh lawan mereka.
Di samping itu, dari pencapaiannya di kategori topskorer, Bali United rupanya juga masih kalah dari Persija Jakarta. Hal tersebut dapat dilihat dari raihan gol terbanyak Marko Simic yaitu sembilan gol, masih unggul dari bintang Bali United, Stefano Lilipaly yang memiliki total lima gol sepanjang rangkaian laga tersebut.
Di sisi lain, Bali United akan kembali bersiap berhadapan dengan Persija Jakarta dalam partai final Piala Presiden 2018 yang akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Sabtu (17/02/18) mendatang.