Perkasanya Persija Atas Bali United dalam Ranking Asia Hingga Dunia

Jumat, 16 Februari 2018 15:42 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Prio Hari Kristanto
Persija Jakarta vs Bali United. Persija Jakarta vs Bali United.

Persija Jakarta akan menghadapi Bali United dalam laga final Piala Presiden 2018. Pertandingan paling bergengsi ini akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (17/02/18) malam.

Partai ini bisa dibilang sebagai laga ulangan. Pasalnya kedua tim sempat bertemu kala masih berada di Grup D. Di pertandingan yang berlangsung pada Senin (29/01/18) lalu, Bali United berhasil mengandaskan Persija Jakarta dengan skor 3-2.

Bali United. Copyright: INDOSPORTBali United

Oleh karena itu pada partai final Piala Presiden 2018 kali ini tampaknya akan menjadi ajang balas dendam bagi klub berjuluk Macan Kemayoran. Sekaligus merengkuh gelar pertama mereka sejak diasuh oleh pelatih Stefano Cugurra Teco.

Akan tetapi ada kenyataan yang sangat mencengangkan dari pertandingan antara Persija Jakarta dan Bali United. Hal itu bahkan bisa membuat publik Bali United tertekan akan keperkasaan Persija Jakarta.

Sebuah situs data yang menghitung peringkat klub dunia, Football Database, mengeluarkan daftar peringkat bahwa perolehan poin Persija Jakarta unggul jauh dibandingkan dengan Bali United, yang baru saja diperbaharui pada 12 Februari 2018.

Baca Juga

Tercatat, klub berjuluk Macan Kemayoran itu berada diperingkat 671 dunia dengan raihan 1391 poin. Hal itu didapat setelah mengalami kenaikan peringkat sebanyak 66 peringkat dari poin sebelumnya 1377. Di sekala Asia Persija berada di posisi 59.

Ranking Persija sekala dunia.

Sementara itu Bali United berada di peringkat 1235 dunia dengan raihan 1311 poin. Klub berjuluk Serdadu Tridatu ini mengalami peningkatan sebanyak 549 peringkat dari poin sebelumnya, 1256. Di sekala Asia Bali United berada di urutan 127.

Ranking Bali United sekala dunia.

Secara tingkat nasional pun, peringkat pertama masih dihuni oleh Persipura Jayapura dengan raihan 1458 poin, mengalami penurunan poin dari yang sebelumnya, yakni 1465. Sementara di bawahnya disusul oleh Persija, Arema FC, Persib Bandung, hingga Bali United diperingkat sembilan.

Rangking Persija Jakarta dan Bali United sekala Indonesia.
Persija JakartaBali United PusamPiala PresidenStadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK)Bali UnitedLiga IndonesiaStadion Gelora Bung TomoBali United FCStefano Cugurra TecoPiala Presiden 2018

Berita Terkini