Federasi Sepakbola Brasil Buka Lelang Pemasangan VAR
Federasi Sepakbola Brasil (CBF) baru saja membuka lelang bagi perusahaan untuk memasangkan teknologi video assistant referees (VAR) yang akan digunakan pada perempatfinal Piala Brasil tahun ini.
Dalam situs resminya, cbf.com, diutarakan sesuai jadwal akan ada 14 pertandingan yang akan menerapkan teknologi VAR. Proses tender resmi dibuka pada Rabu (22/02/18) dan akan ditutup pada 5 Maret 2018 mendatang.
Dalam tender ini, perusahaan yang berminat harus membuktikan bahwa telah memenuhi persyaratan teknis yang diinginkan CBF. Bila memenuhi syarat, perusahaan akan menerima surat pemberitahuan mengenai berkas lanjutan yang harus dilengkapi.
Perusahaan yang disewa CBF nantinya akan bertanggung jawab menyediakan peralatan dan layanan teknis khusus agar VAR berfungsi maksimal. Ternyata pasca dibuka, lelang langsung diserbu peminat.
"Kami senang telah ada 16 perusahaan yang berminat untuk ikut dalam proses tender. Dalam pemilihan, tentu kami akan meneliti tawaran baik dari segi teknis maupun keuangan. Kami harus menjadi pelopor untuk penggunaan VAR disini," ujar Direktur Eksekutif CBF, Rogério Caboclo.
CBF sebelumnya telah melakukan pelatihan penggunaan VAR terhadap asisten wasit hingga operator video di akhir tahun lalu. VAR mulai diuji coba dalam beberapa pertandingan di Brasil pada bulan Maret 2016, tak lama setelah CBF diberi izin untuk melakukan percobaan tersebut.
Dengan digunakannya teknologi ini, diharapkan wasit dapat mengambil keputusan terbaik bila terjadi pelanggaraan.