x

Kapten Persib Beberkan Karakter Maung Bandung Jelang Liga 1

Minggu, 18 Maret 2018 23:05 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Gerry Crisandy
Skuat Persib Bandung

Kapten tim Persib Bandung, Supardi Nasir menilai pertandingan uji coba menghadapi Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (18/03/2018) sangat penting bagi timnya sebelum mengarungi kompetisi Liga 1 2018.

Supardi menambahkan, meski hanya sebatas pertandingan uji coba, pemain Maung Bandung bekerja keras menampilkan permainan terbaiknya. Karena, ingin memberikan hasil terbaik bagi Bobotoh


1. Tidak Pandang Status Pertandingan

Pemain bertahan Persib Bandung, Supardi Nasir

Pada pertandingan uji coba tersebut tim Maung Bandung berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-1, dua gol Persib dilaga tersebut dicetak melalui tendangan bebas Oh In-Kyun dan sundulan Airlangga Sucipto.

"Pertandingan yang sangat penting bagi kita, apapun namanya Persib itu orang tidak melihat lawan atau friendly match, mereka (Bobotoh) ingin kami menang. Sehingga semua pemain membuktikan," kata Supardi seusai laga


2. Mulai Padu dengan Pelatih

Skuat Persib Bandung merayakan gol Oh In-kyun ke gawang Arema pada laga persahabatan.

Pemain yang menggunakan nomor punggung 22 ini menambahkan, karakter permainan Persib saat ini sudah mengalami perkembangan yang cukup bagus jika dibandingkan dengan sebelumnya.

Pada pertandingan menghadapi Arema, pemain bermain dengan sabar terutama di babak pertama, sehingga bisa mencetak gol lebih dulu melalui tendangan bebas In-Kyun.

"Yang saya raskaan di Serang (uji coba) saya merasa apa yang coach bilang, kami meningkat. Itu kita dapatkan di sana bisa dibedakan lah. Bagaimana di Piala Presiden waktu itu belum tentu arahnya di sana, tapi sekarang kita sudah menemukan apa yang coach mau," jelas pemain berusia 34 tahun tersebut.


3. Selalu Incar Kemenangan.

Launching Tim Persib Bandung.

Selain itu, pemain Persib saat ini memiliki keinginan yang sama untuk bisa meraih hasil maksimal setiap laga. Karena dengan begitu, peluang tim Maung Bandung untuk menjadi juara terbuka lebar.

"Karakter yang tidak mau kalah, bahasa Sergio dulu punya tiga opsi, juara, juara, juara. Sedangkan saya punya opsi menang, menang dan menang," tegasnya. 

Baca Juga

Liga 1 2018 rencananya akan digelar pada 23 Maret mendatang. Di musim lalu, Persib gagal menunjukkan performa yang diharapkan dan hanya berakhir di peringkat ke-13.

Persib BandungSupardiLiga IndonesiaArema FCLiga 1

Berita Terkini