x

Sempat Kagumi Persija, Bek Ini Bakal Hadapi Aubameyang

Minggu, 18 Maret 2018 19:54 WIB
Editor: Isman Fadil

Timnas Thailand akan turun di turnamen tahunan King's Cup. Pada edisi 2018 ini, The War Elephants akan bersua Timnas Gabon, Slovakia, dan Uni Emirat Arab. Laga pertama dimainkan pada 22 Maret 2018 di Stadion Rajamangala, Bangkok. 

Turnamen King's Cup 2018 merupakan ajang tahunan untuk mengisi kalender FIFA Match Day dan juga sebagai persiapan Thailand menuju Piala AFF 2018. Sebagai catatan, Thailand merupakan juara bertahan turnamen ini.

Baca Juga

1. Panggil Bek Keturunan Wales

Mika Chunuonsee

Menariknya, Thailand memanggil bek Bangkok United, Mika Chunuonsee. Pemain keturunan Wales ini akan bergabung dengan skuat asuhan Milovan Rajevac.

Selain Mika Chunuonsee, Thailand juga memanggil pemain yang berkarier di luar negeri. Mereka diantaranya Theerathon Bunmanthan (Vissel Kobe), Chanathip Songkrasin (Consadole Sapporo), Teerasil Dangda (Sanfrecce Hiroshima), dan  Kawin Thamsatchanan (OH Leuven).


2. Terkesima dengan Jakmania

Jakmania tidak pernah berhenti memberi semangat Persija Jakarta saat melawan Tampines Rovers.

Beberapa waktu lalu, Chunuonsee sempat mengutarakan kekagumannya terhadap atmosfer sepakbola Indonesia saat menyaksikan kemenangan Persija atas Song Lam Nghe An 1-0 di Piala AFF 2018, Rabu (14/03/18) lalu.

Pemain jebolan Cardiff City ini mengaku kesal tak bisa tampil di Piala AFC karena ia ingin merasakan atmosfer sepakbola Indonesia yang menurutnya luar biasa. Hal itu ia curahkan di akun Twitter pribadinya, @Chunuonsee16.

"Sayang sekali klub Thailand tak bisa ikut Piala AFC, karena atmosfer sepakbola Indonesia gila," kicau bek berusia 28 tahun tersebut.

Kicauan Chunuonsee direspons oleh pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco. Meski tak pernah bekerja sama dalam satu tim, pelatih asal Brasil itu sepertinya kenal dekat dengan Chunuonsee.

"Kamu menyaksikan pertandingan saya di sini? Persija Jakarta? Kamu mungkin harus meminta Mano datang musim ini untuk pertandingan persahabatan. Dan seharusnya klub Thailand main di Piala AFC," balas Teco.

Mendapat balasan dari Teco, Chunuonsee pun kembali menimpali. "Tentu saya melihatmu, kamu harus sedikit rileks di pinggir lapangan, saya juga melihat saat melawan Tampines Rovers, senang melihat keberhasilanmu, semoga beruntung pada sampai akhir musim, sampai jumpa," kata Mike membalas Teco.

Selain itu, Chunuonsee juga memuji Persija Jakarta sebagai klub besar dengan atmosfer pendukungnya. Hal itu ia utarakan saat menjawab salah satu pertanyaan dari warganet.

"Persija klub besar karena atmosfer suporter," terang dia. 


3. Bakal Hadapi Aubameyang

Penyerang Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang saat merayakan gol ke gawang Everton.

Chunuonsee yang berposisi bek dipastikan bakal menghadapi striker Arsenal,  Pierre-Emerick Aubameyang. Sebab, Aubameyang dipastikan hadir di Bangkok dan siap menguji bek tuan rumah.

Selain Aubameyang, lawan Thailand lainnya yakni Timnas Slovakia datang dengan dua pemain bintang mereka yang berkarier di Liga Italia, Marek Hamsik (Napoli) dan Milan Skriniar (Inter Milan).

Persija JakartaPierre-Emerick AubameyangGabonBola InternasionalTimnas Thailand

Berita Terkini