x

Gagal Menang Lawan Italia, Pelatih Inggris Salahkan VAR

Rabu, 28 Maret 2018 08:55 WIB
Penulis: Rafif Rahedian | Editor: Prio Hari Kristanto
Sejumlah tamu undangan sudah hadi di Istana Kremlin, salah satunya pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate.

Italia berhasil membuyarkan kemenangan Inggris yang sudah di depan mata. Pertandingan yang berlangsung di Wembley Stadium tersebut pun berkesudahan imbang dengan skor 1-1.

Gol Inggris dicetak oleh penyerang Jamie Vardy (26') dan gol tunggal Italia berasal dari penalti Lorenzo Insigne (87'). Tentu saja kecolongan di menit-menit akhir pertandingan membuat publik Inggris kecewa.

Baca Juga

1. Pertanyakan Peran VAR

Selebrasi para pemain Tim Nasional Inggris pasca laga melawan Italia.

Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate, mempertanyakan peran Video Assisten Referee (VAR) dalam pertandingan kontra Italia dini hari tadi.

Pasalnya, Inggris mendapatkan kerugian di penghujung pertandingan dengan keputusan wasit yang dianggap janggal. Sang pengadil memberikan penalti kepada Italia, hingga akhirnya menggagalkan kemenangan Inggris.


2. Southgate Ragu dengan Penggunaan VAR

Adam Lallana yang berduel dengan Lorenzo Pellegrini.

Mantan pelatih Middlesbrough tersebut mengaku ragu dengan peran VAR di pertandingan sepakbola. Karena menurutnya, VAR tidak akan menyelesaikan 100 persen masalah di atas lapangan.

"VAR dirancang untuk menghentikan handball yang disengaja atau sesuatu seperti itu. Saya pikir wasit memiliki pandangan yang baik,” ujar sang pelatih.

Baca Juga

"Saya tidak berpikir dengan insiden seperti itu, (VAR) akan menyelesaikan masalah 100 persen. Handball atau offside yang jelas, hal-hal seperti itu, tapi bagaimanapun kita harus melanjutkannya."


3. Southgate Merasa Beruntung

Wasit dan VAR

Kendati dirugikan atas keputusan wasit sebelum pertandingan usai, namun Southgate merasa beruntung dengan adanya peran VAR dalam laga tersebut. Ia beruntung, karena ini bukan pertandingan resmi seperti Piala Dunia.

"Saya bersyukur ini belum Piala Dunia. Saya pikir putusan VAR itu 'jelas dan gamblang', nyatanya tidak. Anda bisa memperdebatkan hal ini sepanjang hari," ujar Southgate.

InggrisItaliaGareth SouthgateBola Internasional

Berita Terkini