x

5 Model Rambut Pesepakbola yang Telah Melegenda

Kamis, 29 Maret 2018 22:29 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Juni Adi
Kyle Beckerman

Pada era masa kini, tak sedikit pemain sepakbola yang tampil modis dengan memiliki tatanan rambut trendy. Cristiano Ronaldo misalnya, ia merupakan salah satu pemain yang acap mengganti gaya rambut demi menjaga penampilan. Sebelumnya, ada nama seprti, David Beckham yang bahkan dijadikan rujukan model rambut pada jamannya.

Tak heran, jika kedua atlet ini memiliki penghasilan di luar sepakbola yang begitu melimpah. Beckham dan Ronaldo membintangi banyak produk pakaian dan brand ternama karena penampilannya yang dianggap bak model profesional.

Baca Juga
Gaya Rambut Pogba

Namun, ada juga pemain sepakbola memilih untuk tampil dengan tatatan rambut unik, tanpa menyebut itu aneh. Meski demikian, model rambut itu kemudian terus dikenang bahkan melegenda.

Berikut ini INDOSPORT menghadirkan 5 pesepakbola yang pernah memiliki gaya rambut unik dan sulit dilupakan orang.


1. 1. Taribo West

Taribo West (Nigeria)

Taribo West merupaka salah satu pemain sepakbola asal Nigeria yang pernah bermain untuk INter Milan dan AC Milan. Selain aksinya apiknya dia atas lapangan sepakbola, West juga dikenal karena memiliki gaya rambut unik. 

Pemain kelahiran  Lagos 26 Maret 1974 itu pernah memiliki gaya rambut unik. Sepintas, gaya rambutnya tampak seperti sayuran kacang panjang.


2. 2. Kyle Beckerman

Kyle Beckerman

Beckerman merupakan salah satu pemain andalan Timnas Amerika Serikat pada piala dunia 2014 lalu. Saat ini, ia masih tercatat sebagai pemain Salt Lake, salah satu klub yang berkompetisi di Liga Amerika.

Gelandang yang kini berusia 35 tahun ini pernah memiliki gaya rambut gimbal. Namun, ada juga yang menyebut jika Beckerman seperti sarang burung. Buzzfeed menamakan gaya rambut ini dengan "Khal Drogo", salah satu karakter ikonik dalam serial Drama, Game of Thrones.


3. 3. Isaac Vorsah

Isaac Vorsah

Vorsah merupakan salah satu pemain Timnas Ghana yang saat ini bermain untuk klub profesional Arab Saudi Ohod Al-Medina. Sebelumnya, ia pernah bermain untuk TSG Hoffenheim klub Jerman dan RB Salzburg klub Austria. 

Sebelumnya Isaac pernah mengikuti gaya rambut artis R&B asal Amerika Serikat, Sisqo. Rambut Isaac sengaja digimbal dengan potongan pendek, kemudian diberi warna pirang yang sekilas tampak seperti jamur.


4. 4. Abel Xavier

Abel Xavier (Hannover 96)

Xavier merupakan salah satu mantan pemain Timnas Portugal yang pernah bermain di beberapa kluib eropa. Diantaranya, Galatasaray, Everton, Hannover, Midldlesbrough dan Liverpool. 

Xavier dikenal memiliki gaya rambut nyentrik. Pemain yang berposisi sebeagai bek sayap ini pernah memiliki potongan rambut yang mencolok berwarna kuning saat masih aktiv di lapangan hijau.


5. 5. Ronaldo

Ronaldo (Brasil)

Ronaldo mengejutkan dunia dengan potongan rambut kuncungnya saat Piala Dunia 2002 di Korea-Jepang. Namun dibalik itu, Ronaldo mampu membawa Brasil juara dunia dan meraih gelar top skor dengan 8 gol. Dimana pada laga final ia mencetak dua gol ke gawang Oliver Kahn.

Beberapa waktu lalu Ronaldo mengungkapkan alasannya memilih model rambut aneh seperti itu.

"Saya mendapatkan cedera di kaki saya dan semua orang berbicara tentang itu."

"Saya memutuskan untuk memotong rambut saya dan meninggalkan sebagian kecil di depannya. Saya datang ke latihan dan semua orang melihat saya dengan rambut yang buruk," jelasnya dilansir ESPN.

NigeriaGhanaBrasilRonaldoTaribo WestBola Internasional

Berita Terkini