x

Siap Lepas Bale, Real Madrid Beri Syarat Mengejutkan untuk Para Peminat

Kamis, 29 Maret 2018 10:27 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Gareth Bale dan Florentino Perez.

Teka-teki masa depan winger Real Madrid, Gareth bale belakangan ini terus menajdi perbincangan hangat.

Tak kunjung menunjukkan penampilan optimal di Spanyol, Bale santer dikabarkan ingin kembali ke Liga primer Inggris, dengan Manchester United menjadi klub yang menjadi tujuan utamanya.

Baca Juga

1. Syarat dari Madrid

Presiden Real Madrid, Florentino Perez.

Melihat banyaknya kabar yang dikaitkan dengan salah satu bintangnya tersebut, Real Madrid nyatanya tidak menutup diri untuk negosiasi.

Madrid dikabarkan siap melepas kapten Timnas Wales tersebut ke klub lain dengan satu syarat, yaitu harga yang sesuai dengan yang dipatok Los Blancos.

Seperti yang dilaporkan AS, raksasa Spanyol itu akan melepas Bale dengan bandrol tidak kurang dari 88 juta pounds atau setara dengan Rp1,7 triliun. Jumlah tersebut lebih besar 3 juta pounds saat Madrid membeli Bale dari Tottenham Hotspur sebesar 85 juta pounds, 2013 silam.


2. Reputasi Bale

Gareth Bale usai mencetak gol pertama saat melawan Getafe.

Bandrol selangit yang dipasang El Real untuk Bale sebenarnya masih sangat masuk akal. Meski bukan pilihan utama di Madrid kala ini, kemampuan Bale masih sangat bisa disejajarkan sebagai salah satu pemain serang paling berbahaya di dunia saat ini.

Ditambah lagi fakta bahwa pemain berusia 28 tahun itu telah memberikan 79 gol dan 58 assist dalam 179 penampilannya untuk membantu Madrid memenangkan sejumlah besar penghargaan termasuk 3 trofi Liga Champions dalam lima tahun terakhir.


3. Tak Cocok dengan Zidane

Zinedine Zidane dan Gareth Bale

Selain masalah cedera yang acap kali membelitnya, keinginan hengkang dari Madrid beberapa kali juga diisyaratkan pemain berkaki kidal itu.

Dalam sebuah kesempatan, meski mengatakan kesetiaannya pada Real Madrid dan ingin bertahan selama mungkin di sana. Namun, ia tidak melakukan hal tersebut apabila terus-menerus menjadi cadangan atau pilihan kedua bagi klub peraih 12 gelar Liga Champions tersebut.

Bahkan, dilansir dari Mirror, Bale kemungkinan besar akan pindah ke Liga Primer Inggris apabila Zidane masih tetap menjadi pelatih Real Madrid di musim depan.

Bursa TransferReal MadridManchester UnitedGareth BaleZinedine Zidane

Berita Terkini