x

Bus Legend Hilang, Pemain PSMS Medan Gunakan Bus Baru

Jumat, 30 Maret 2018 05:02 WIB
Editor: Juni Adi
Bus PSMS Medan yang dianggap kurang layak.

Ada yang berbeda dalam sesi latihan skuad PSMS Medan, kali ini. Jika dua hari sebelumnya anak asuh Djajang Nurjaman harus mengendarai bus tua untuk moda transportasinya ke Stadion Teladan untuk latihan, namun secara mendadak bus yang dijuluki bus Legend itu tak lagi terlihat.

Baca Juga

1. Bus Sementara

Bus baru PSMS Medan.

Tak lagi terlihatnya bus tua, rupanya Legimin Rahardjo dkk telah menggunakan mobil baru yakni bus pariwisata berwarna putih paduan hijau untuk latihan di Stadion Teladan, pada Kamis (29/03/18) sore. Namun, mobil tersebut hanya bersifat sementara karena bus milik PSMS sudah disiapkan.


2. Bus Baru Akan Tiba Bulan April

Bus baru PSMS Medan.

"Sebenarnya busnya sudah ada di Pemkot, tapi belum proses lelang. Jadi buat apa lagi kita beli, karena bulan April nanti sudah pasti ada," ujar CEO PSMS, Dody Taher.

"Bahkan sudah masuk anggaran di APBD Medan. Busnya siap pakai. Makanya kita enggak mau beli," sambungnya.

Dody mengklaim bus yang sudah disiapkan untuk PSMS tersebut bermerek Mercy. "Mercy kalau enggak salah. Bus baru. Nanti logo PSMS kita buat. Logo nanti kita desain," terangnya.


3. Disebut Bus Legend

Bus PSMS Medan yang dianggap kurang layak.

Namun, meski mengundang banyak kritikan banyak pihak untuk mengganti bus baru, siapa sangka ternyata mobil yang bermerek Marcedes Benz itu sangat setia menemani perjalanan PSMS sejak tahun 1993. Bahkan, keluar sebutan sebagai 'Bus Legend'. 

Karena bus ini telah mengantarkan sejumlah pemain legenda PSMS era 1990an seperti Sugiar, Petrus Barus dan Ramli Lubis.

Sebelumnya, Wali Kota Medan pernah berjanji akan memberikan satu unit bus berbentuk hibah yang akan dijadikan moda transportasi bagi pemain mengarungi Liga 1.

PSMS MedanLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini