x

Berikut Proses Terjadinya Gol Indah Messi ke Gawang Sevilla

Minggu, 1 April 2018 13:24 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Bintang Barcelona, Lionel Messi

Barcelona baru saja berhasil mempertahankan rekor tak terkalahkan mereka di kancah domestik musim ini dengan sepasang gol di menit-menit akhir, dari Luis Suarez dan Lionel Messi.

Barcelona tertinggal 2-0 lebih dulu usai Franco Vazquez dan Luis Muriel mencetak keunggulan untuk Sevilla. Keputusan Ernesto Valverde memasukkan Lionel Messi pada menit ke-58 membuahkan hasil, Barcelona mampu merubah permainan dan menyamakan kedudukan.

Baca Juga

1. Hampir Kalah

Pemain Barcelona usai merayakan gol Luis Suarez.

Barcelona yang belum pernah kalah sejauh ini hampir menelan pil pahit di markas Sevilla karena saat memasuki menit ke-80, mereka masih tertinggal dua gol.

Namun, Suarez berhasil mencetak gol balasan pada menit ke-88, memanfaatkan bola liar dengan tendangan akrobatik di mulut gawang Sergio Rico. Kedudukan menjadi 2-1.


2. Proses Gol Messi

Lionel Messi

Setelah gol balasan Luis Suarez, Barcelona memang meningkatkan tempo permainan mereka guna mencari gol penyeimbang, dan akhirnya beberapa menit sebelum laga berakhir, kedudukan berhasil imbang menjadi 2-2.

Semenit kemudian, umpan tarik yang brilian dari Philippe Coutinho berhasil diteruskan oleh Messi dengan sekali sentuhan kaki kirinya. 

Bola hasil tendangan Messi itu memang tidak terlalu tinggi namun sedikit melengkung dan mengarah ke tangan kiper Sevilla, yang akhirnya membuatnya jadi sulit ditepis. 


3. Karena Messi

Lionel Messi

Mampu menyamakan kedudukan saat laga hanya tersisa kurang dari dua menit, tentunya membuat para pecinta Barcelona berterima kasih kepada Messi.

Bagaimana tidak, berkat gol tersebut, rekor tak terkalahkan di kancah domestik masih bertahan selama 30 pertandingan musim ini. Meski musim masih berjalan, dengan hadirnya Messi bukannya tidak mungkin Barcelona bisa tidak terkalahkan dalam satu musim penuh.

BarcelonaLionel MessiLaLiga SpanyolLuis SuarezSevillaLiga Spanyol

Berita Terkini