Munchen Ingin Patenkan James Rodriguez
Bayern Munchen dilaporkan telah memutuskan untuk menggunakan opsi pembelian mereka untuk gelandang Real Madrid, James Rodriguez, sebagaimana dikutip dari Football Espana.
Gelandang yang dipinjamkan dari Real Madrid ini memberikan permainan berkesan selama waktunya di Bayern Munchen. Direktur klub pun telah memutuskan akan membayar opsi pembelian senilai 42 juta euro yang termasuk dalam kesepakatan pinjaman dua tahun pemain asal Kolombia itu.
Rodriguez yang saat ini masih berstatus pemain pinjaman dua tahun dengan juara Bundesliga Jerman itu, telah dikaitkan dengan kepindahan ke Manchester United, Liverpool, Chelsea, dan Arsenal pada tahun lalu.
James menyumbang satu gol pada kemenangan Bayern Munchen atas Borussia Dortmund akhir pekan lalu dan mengatakan ia betah di Bayern.
“Di Bayern saya baik-baik saja. Saya bagus di Bayern,” kata Rodriguez kepada The Sun.
1. Keputusan Final
Menurut surat kabar Marca, ini adalah keputusan final Bayern dan Real Madrid sudah menyadari niat mereka untuk membayar opsi pembelian. Akan tetapi para petinggi Bayern diharapkan bisa menunggu satu tahun lagi sebelum membuat keputusan ini.
Real Madrid mengizinkan sang playmaker pindah ke Jerman dengan pinjaman dua tahun musim panas lalu, di mana Bayern sudah berkomitmen untuk membayar 13 juta euro.
Sekarang mereka akan melakukan transfer permanen, artinya Real Madrid akan mendapatkan lebih dari 50 juta euro dari kesepakatan itu.
2. Memberi Lampu Hijau
Pemain Kolombia itu juga telah memberi lampu hijau untuk pindah permanen. James sudah mulai belajar bahasa Jerman dan dia merasa nyaman di Allianz Arena, di mana dia telah mencetak gol lima kali dan tampil dengan 11 assist sejauh musim ini.
Marca melaporkan juga, meskipun dia memiliki awal musim yang tidak baik, dia telah berkembang di bawah Jupp Heynckes dan baik pemain maupun klub menginginkan hubungan ini berlanjut.
3. Bermimpi Menangkan Liga Champions
James Rodriguez sendiri optimistis bahwa klubnya Bayern Munchen bisa memenangkan Bundesliga Jerman musim ini setelah mereka secara tanpa ampun menggilas Borussia Dortmund 5-0, Sabtu (31/03/18).
Dengan keunggulan 17 poin atas Schalke, dan masih ada enam pertandingan tersisa, pasukan Jupp Heynckes itu bisa merebut gelar juara ke-27 Bundesliga Jerman mereka dengan kemenangan atas Ausburg pekan depan.
Sebelumnya, Bayern juga akan berharapan dengan Sevilla FC di leg pertama babak perempatfinal Liga Champions, yang diyakini James bisa menjadi langkah terbaru menuju gelar Eropa keenam mereka.