x

Temui Anak Pengidap Kanker, Aksi The Jakmania Bikin Terharu

Senin, 2 April 2018 16:50 WIB
Penulis: Annisa Hardjanti | Editor: Gerry Crisandy
Akmal dan Persija Jakarta

Baru-baru ini, seorang anak pengidap kanker bernama Akmal berhasil mewujudkan mimpinya untuk bertemu dengan klub idolanya, Persija Jakarta dan para penggawanya.

Rupanya, sebelum mimpinya itu terwujud, para pendukung setia Persija, Jakmania telah lebih dulu bertemu dengan Akmal. Aksi Jakmania yang dilakukan untuk Akmal sendiri begitu mengundang haru.

Dalam video yang diunggah oleh organisasi sosial KitaBisa.com, nampak para Jakmania menyanyikan lagu tema Persija, klub yang kemarin baru saja menang besar atas Arema di laga pekan kedua Liga 1 2018 kemarin, di hadapan Akmal sambil memberikan semangat mereka pada anak tersebut. 

Baca Juga

1. Ingin Gabung Jakmania

Akmal dan Persija Jakarta

Akmal sendiri rupanya punya semangat yang sama besarnya dengan Jakmania dalam mendukung Persija. Kondisi yang kini mesti dihadapi oleh anak laki-laki berusia 14 tahun tersebut tak menyurutkan hasratnya sama sekali pada Persija dan Jakmania. 

"Ingin banget saya gabung sama the Jakmania. Itu sebuah komunitas. Ingin banget saya gabung di komunitas itu," ungkap Akmal saat ditanyai soal keinginannya. 


2. Nonton Persija Langsung

Akmal dan Persija Jakarta

Dihadapkan pada penyakit kanker, memaksa Akmal untuk terus menjalani pengobatan di rumah sakit. Hal itu menyebabkan dirinya hingga kini belum sempat menonton laga Persija secara langsung.

"Saya dulu masih suka berobat ke rumah sakit, belum sempat nonton langsung (pertandingan Persija)," kata Akmal yang begitu mengidolakan Bambang Pamungkas, Ismed Sofyan, dan Maman Abdurrahman tersebut.


3. Kanker Nasofaring

Akmal dan Persija Jakarta

Akmal sendiri kini tengah mengidap kanker Nasofaring. Salah satu kanker yang tumbuh di bagian rongga belakang hidung. Tak hanya itu, kanker tersebut juga terdapat di langit-langit rongga mulut. 

Karena kanker ini, Akmal pun terpaksa tak dapat menggunakan mata kirinya untuk melihat. Selain itu, untuk mata kanannya sendiri, ia hanya mampu melihat dengan jarak pandang tak lebih dari dua meter saja.

Persija JakartaThe JakmaniaLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini