x

Liverpool Ingin Kembali Datangkan Torres dari Spanyol

Selasa, 3 April 2018 17:44 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Abdurrahman Ranala
Ferran Torres

Meski musim belum berakhir, banyak klub yang dikabarkan siap menambah amunisinya untuk musim depan dengan mendatangkan pemain secepat mungkin.

Salah satunya klub asal Inggris, Liverpool. Klub asuhan Jurgen Klopp itu kini dikabarkan ikut bersaing dengan Chelsea, Real Madrid dan Barcelona untuk mendatangkan pemain muda Spanyol, Ferran Torres.

Kabar tersebut diketahui setelah pengamat sepakbola Spanyol Guillem Balague menyebutkan bahwa Torres ada dalam radar manajer Jurgen Klopp.

Baca Juga

1. Kelebihan Torres

Pemain muda Valencia Mestalla, Ferran Torres.

Selain mengabarkan ketertarikan The Reds, Balague juga menulis dalam kolomnya di Sky Sports mengenai kelebihan yang dimiliki Torres sehingga banyak klub yang meminatinya.

“Torres adalah pemain terbaik Spanyol di level U-19 dan satu-satunya yang bermain secara reguler di divisi teratas."

“Dia mampu menggiring bola secara cepat di sayap, bisa bermain di sayap manapun (kanan-kiri), dan dia punya kecerdasan. Dia juga bisa bermain lebih ke dalam jika diperlukan, jadi dia adalah pemain sayap modern,” tambahnya.


2. Valencia

Ferran Torres

Selain memperkuat Timnas Spanyol U-19, Torres saat ini tampil reguler bersama Valencia di La Liga. bahkan dalam tujuh laga terakhir dirinya hanya sekali melewatkan pertandingan.

“Dia telah memainkan enam dari tujuh pertandingan terakhir, total dirinya telah bermain di 11 pertandingan musim ini. Itu cukup jelas jika Valencia ingin menjaganya."

Pernyataan Balague itu juga semakin dikuatkannya dengan fakta bahwa kontrak Torres di Valencia telah  diperbaharui dan akan bertahan sampai 2020 dengan klausul pelepasan yang cukup tinggi.

“Mereka memperbarui kontraknya hingga 2020 dan memasukkan klausul pembelian € 25m (sekitar Rp440 miliar), tetapi Liverpool dan klub yang lain terus mengawasinya," ungkapnya.


3. Piala Dunia

Pemain muda Valencia Mestalla, Ferran Torres.

Ketertarikan Liverpool, diungkapkan Balague terhadap Torres dimulai sejak Piala Dunia U-17 Oktober tahun lalu. Saat itu pemandu bakat The Reds menyaksikan penampilan apik Torres meski Spanyol takluk dari Inggris di partai final dengan skor 5-2.

Torres sendiri saat itu memang masih berusia 17 tahun, baru pada sebulan lalu, pemain yang lahir di Foios (kawasan di pinggiran Valencia) itu berulang tahun yang ke-18.

Bursa TransferReal MadridLiverpoolChelseaBarcelonaValenciaLiga Inggris

Berita Terkini