x

Pelatih Juventus Terima Tantangan Abramovich Melatih Chelsea

Selasa, 3 April 2018 17:53 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Arum Kusuma Dewi
Massimiliano Allegri.

Manajer Juventus Massimiliano 'Max' Allegri sepertinya telah memberi lampu hijau untuk mengambil alih setelah pemilik Chelsea, Roman Abramovich, dilaporkan mengincar dirinya. Allegri yang hampir membawa juara Serie A Italia itu meraih gelar juara empat kali berturut-turut dinilai Abramovich sebagai orang yang tepat untuk menggantikan Antonio Conte.

Baca Juga

Menurut harian The Sun, pimpinan Chelsea itu telah lama mencari daftar kandidat berkualitas tinggi yang bisa menggantikan Antonio Conte di akhir musim. Para pelatih top sepertinya berebut posisi itu seperti Allegri, Carlo Ancelotti, Thomas Tuchel, dan Luis Enrique.

Dibandingkan dengan kandidat lain, Allegri sendiri telah memberi sinyal ingin mengambil alih The Blues jika Conte benar-benar dipecat dari Chelsea.


1. Lampu Hijau Allegri

Massimiliano Allegri.

Menurut laporan dari The Sun, Allegri telah berniat untuk mengambil tantangan melatih Chelsea. Ia tampaknya sangat ingin mengadu kemampuannya melawan para pelatih top seperti Jose Mourinho dan Pep Guardiola di Liga Primer Inggris musim depan.

Menghidupkan kembali keberuntungan Chelsea, saat mereka mempersiapkan jurus lain setelah terlempar dari Liga Champions, akan menjadi tantangan terbesarnya, menurut The Sun.

Dia pun mempersiapkan dengan baik mulai dari belajar berbicara bahasa Inggris dan menghabiskan waktu di London sebelum pindah ke Liga Primer Inggris.


2. Prestasi Allegri

Juventus.

Dikutip dari Daily Star, Allegri telah mendapatkan gambaran manajer terbaik setelah Juventus mengalahkan Spurs di Liga Champions. Selama melatih skuat Nyonya Tua, ia telah memenangkan Liga Italia setiap musim tiga kali dan sedang mengejar gelar untuk keempat kalinya.

Allegri juga memenangkan Coppa Italia setiap tahun di mana mereka menghadapi AC Milan di final tahun ini.


3. Jelang Lawan Real Madrid

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri.

Malam ini, ketika Juventus menghadapi Real Madrid di perempatfinal Liga Champions di Allianz Stadium, Allegri punya kesempatan untuk membuktikan kualitasnya.

Sudah pasti, dia memiliki urusan yang belum selesai dengan Real. Juventus pernah babak belur di final Liga Champions musim lalu, kalah 4-1 di Cardiff.

Serie A ItaliaJuventusAntonio ConteMassimiliano AllegriRoman AbramovichLiga Primer InggrisBola Internasional

Berita Terkini