Bentrok di Liga Champions, Pelatih Liverpool Ternyata Punya 'Anak Buah' di Man City
Manchester City akan bentrok dengan Liverpool di Stadion Anfield Kamis (05/04/18). Menariknya pada laga ini, pelatih Liverpool, Jurgen Klopp akan bertemu dengan mantan anak asuhnya, Ilkay Gundogan. Sebelumnya, Klopp dan Gundogan pernah bersama di Borussia Dortmund.
Gundogan menikmati kesuksesan bersama Klopp di Borussia Dortmund sejak bergabung dari Nurnberg pada tahun 2011 silam. Gundogan memenangkan Bundesliga di musim pertamanya dan mencapai final Liga Champions tahun berikutnya.
Untuk itu, pemain berpaspor Jerman ini merasa masih berhutang budi kepada Jurgen Klopp. Sebab, menurutnya Klopp adalah salah satu orang di balik kesuksesan kariernya di dunia sepakbola.
- Inilah Desain Stadion Nou Mestalla, Kandang Baru Valencia yang Mirip GBK
- 5 Pertandingan Sepakbola Ini Berhenti Ketika Azan Berkumandang
- Jelang Pendaftaran Ditutup, Persib Kembali Seleksi Pemain Lokal
- Transformasi Apik Bakat Muda Indonesia, Aditya Affasha di Klub Spanyol
- 3 Hal yang Bisa Hambat Proses Naturalisasi Addison Alves
- Sebelum Bergabung, Mo Salah Ajukan 2 Syarat untuk Real Madrid
1. Kagumi Klopp
Ilkay Gundogan tampil memukau di musim pertamanya di Borussia Dortmund beberapa tahun lalu. Itu tak lepas dari kepercayaan Jurgen Klopp yang saat itu masih menukangi Die Borussen.
"Saya memiliki empat tahun fantastis dengan Jurgen. Kami memenangkan banyak hal bersama, dan juga pernah berada di posisi terendah," ujarnya seperti dilansir di laman resmi Man City.
"Jurgen memainkan peran yang sangat penting dalam semua itu dan saya sangat bersyukur telah bermain di tim itu pada level yang tinggi selama bertahun-tahun. Saya belajar banyak dan saya berhasil meningkatkan permainan saya," urainya.
2. Dulunya Pemalu
Ilkay Gundogan memulai karier profesionalnya di klub Vfl Bochum tahun 2008 silam. Setelah itu, pemain kelahiran 24 Oktober 1990 ini hengkang ke FC Nurnberg. Tampil apik selama satu musim di klub tertua Jerman tersebut, membuat Dortmund tertarik untuk memboyongnya ke Signal Iduna Park. Alhasil, Gundogan resmi berseragam kuning hitam.
"Saya datang ke Dortmund dari tim yang relatif kecil dan saya berjuang selama enam bulan pertama saya untuk menemukan tempat saya di sana. Saya sedikit pemalu dan, sejujurnya, saya tidak cukup berani melakukan hal-hal tertentu
"Namun berkat bantuan rekan-rekan setim saya, dan dengan bantuan Jurgen dan stafnya juga, saya berhasil memperbaiki diri," tambahnya.
3. Liverpool adalah Ancaman
Man City dan Liverpool akan saling berhadapan di perempatfinal Liga Champions musim 2017/18. Terkait itu, Ilkay Gundogan mengatakan bahwa Guardiola telah belajar dari kekalahan mereka yang menegangkan 4-3 di Liga Primer Inggris beberapa waktu lalu.
"Liverpool masih satu-satunya tim yang mampu mengalahkan kami di Liga Primer, tetapi kami sadar mengapa ini terjadi, meskipun kami tampil cukup baik hari itu," ujarnya.
4. Tetap Optimis
Kendati demikian, Gundogan menilai jika The Citizens tetap optimis bisa meladeni permainan Liverpool. Gelandang tengah Jerman ini menegaskan jika klubnya memiliki kualitas yang patut disegani lawan-lawan.
Gundogan juga percaya bahwa timnya memiliki motivasi yang besar untuk mengalahkan Mohamed Salah dkk.
"Saya pikir kami menyadari kekuatan kami dan kami tahu apa yang kami mampu. Kami ingin membuktikan bahwa di kedua pertandingan nanti." jelasnya.