x

Pemain Brasil Ini Beri Sinyal Kuat Kembali ke Persija Jakarta

Selasa, 3 April 2018 10:09 WIB
Penulis: Rafif Rahedian | Editor: Prio Hari Kristanto
Striker Persija Bruno Lopes (kiri) membawa anaknya ke lapangan. Herry Ibrahim/INDOSPORT

Baru-baru ini mantan penyerang Persija Jakarta, Bruno Lopes, memberikan isyarat untuk kembali ke Liga 1. Macan Kemayoran pun menjadi pilihan utamanya jika diberi kesempatan kembali ke Indonesia.

Hal itu ia ungkapkan langsung melalui akun Instagram pribadinya @blopes_9. Pemain berkebangsaan Brasil tersebut tak ragu mengungkapkan curahan hatinya yang masih sangat cinta dengan Persija.

Baca Juga

1. Lopes Ingin Kembali ke Persija

Ekspresi kecewa Bruno Lopes setelah gagal memanfaatkan peluang menjadi gol. Herry Ibrahim/INDOSPORT

Penyerang berusia 31 tahun tersebut mengaku akan sangat senang jika Persija Jakarta menginginkan jasanya lagi pada beberapa musim ke depan. Namun dirinya tidak bisa berkata lebih, mengingat saat ini Lopes sudah bergabung dengan Kelantan FA.

“Suatu hari nanti mungkin saya bisa kembali ke Persija Jakarta, dan itu akan membuat saya sangat senang untuk bisa mengenakan jersey itu (lagi),” tulisnya di Instagram pribadinya.


2. Banyak yang Meminta Kembali

Striker Persija Jakarta, Bruno Lopes (kiri) gagal memanfaatkan peluang di depan gawang Persegres.

Sejauh ini, ada banyak pihak yang meminta Bruno Lopes kembali memperkuat Macan Kemayoran. Hal itu pun dibenarkan langsung oleh sang pemain dalam kalimat yang postingan yang sama di Instagram.

“Saya banyak menerima dan membaca pesan dukungan dan permintaan untuk kembali ke Indonesia atau ke bekas klub saya, Persija Jakarta!” tulisnya.


3. Alasan Didepak

Ki-ka: Willian Pacheco, Reinaldo Elias da Costa dan Bruno Lopes melakukan selebrasi gol kedua Persija yang dicetak oleh Bruno Lopes lewat titii penalti.

Bruno Lopes pun turut membeberkan mengapa dirinya tidak dipertahankan oleh manajemen Persija Jakarta. Kondisi ini pun membuat Bruno Lopes terpaksa terdepak dari skuat besutan Stefano Cugurra Teco.

“Tetapi pada saat itu klub melengkapi kuota pemain asing. Terima kasih dari hati untuk kata-kata dan untuk kasih sayang!” lanjutnya.

Persija JakartaLiga IndonesiaLiga 1Bruno Silva

Berita Terkini