x

Akhiri Tren Negatif, Pelatih Arema Beri Bocoran soal Perubahan Strategi

Minggu, 8 April 2018 16:21 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Lanjar Wiratri

Arema FC nampaknya belum beruntung di awal kompetisi Liga 1 musim ini. Memasuki pekan ketiga, tim berlogo kepala singa tersebut belum berada pada kekuatan terbaiknya dengan menepinya sejumlah pemain andalannya.

Baca Juga

Joko Susilo memastikan jika dirinya tidak mengikutsertakan dua nama andalan di sektor belakang. Syaiful Indra Cahya dan Purwaka Yudi tidak ada dalam 19 pemain yang dibawa ke Samarinda guna menantang Borneo FC, Senin besok.

"Ada lagi Dian (Ahmad Nur Hardianto) dan Agil Munawar yang pasti tidak ikut. Dan kami sudah menyiapkan pengganti mereka," ucap pelatih Arema FC, Joko Susilo.


1. Arema Bakal Ubah Strategi Bermain

Pelatih Arema FC, Joko Susilo.

Tak ayal, menepinya sejumlah pilar andalan membuat Arema FC kemungkinan besar mengubah pakem. Bagas Adi Nugroho bakal mengisi bek tengah bersama Arthur Cunha, sedangkan posisi Syaiful Indra Cahya hampir pasti diisi Hendro Siswanto.

"Tapi belum pasti Hendro. Lagipula, Syaiful Indra kan sudah pernah tidak bisa ikut tim dan tentu ada penggantinya," tambahnya.

Meski demikian, Joko Susilo setuju jika mengubah strategi bermain menjadi salah satu opsi yang akan digunakan. Pasalnya, opsi itu menjadi penting perannya untuk segera mengakhiri tren buruk Arema FC yang belum meraup kemenangan pertama musim ini.


2. Lawan Borneo FC Jadi Momentum Arema

Rezaldi Hehanusa berhasil melewati pemain Arema FC.

"Mungkin memang mengubah strategi. Karena harus diubah dalam segi taktik dan lainnya," ucap pelatih kelahiran Blora, Jawa Tengah tersebut.

Menghadapi Borneo FC memang bisa menjadi momentum yang tepat bagi Arema di awal kompetisi. Kendati memenangkan laga cukup sulit, namun bukan berarti tidak bisa dilakukan.

Jika mengacu pada performa tim, Arema FC juga tidak berada di bawah Borneo. Justru, Arema lebih unggul dalam hal produktifitas gol, lewat rasio 1,5 gol per laga dibanding Borneo yang hanya mencatat 0,5 gol per laga dari dua pekan awal.


3. Daftar 19 pemain Arema FC untuk menghadapi Borneo FC

Prediksi Borneo FC vs Arema FC

Kiper :

Kurniawan Kartika Aji, Utam Rusdiana

Belakang :
Arthur Cunha, Muhamad Zaenuri, Bagas Adi Nugroho, Johan Al Farisi, Israel Wamiau, Ricky Akbar Ohorella.

Tengah :
Ahmet Atayev, Balsa Bozovic, Hendro Siswanto, Jayus Hariono, Juan Revi Auriqto, Hanif Sjahbandi, Muhamad Rafli, Dendi Santoso

Depan :
Thiago Furtuoso, Rivaldi Bauwo, Dedik Setiawan
 

Borneo FCLiga IndonesiaArema FCLiga 1

Berita Terkini