Bertemu di Semifinal Liga Europa, Arsenal Takuti Atletico Madrid
CSKA Moskow hampir saja mempermalukan Arsenal pada leg kedua perempatfinal Liga Europa pada Jumat dini hari tadi (13/04/18).
CSKA sempat unggul 2 gol dari Arsenal. Namun, The Gunners mampu membalikkan keadaan dengan mencetak dua gol balasan yang membuat pertandingan berakhir dengan skor imbang 2-2.
Arsenal hampir saja bernasib sama seperti Barcelona di Roma jika saja Danny Welbeck dan Aaron Ramsey tidak mencetak gol untuk menyelamatkan muka mereka.
1. Kesulitan Melawan CSKA Moskow
Bermain di depan publik CSKA Moscow, Arsenal sempat kesulitan di babak pertama. Dua gol dari CSKA pun sempat mengancam mereka meski akhirnya mereka berhasil menaikkan mental mereka.
"Kami berada dalam kesulitan di babak pertama," kata manajer Arsenal, Arsene Wenger dilansir laman ESPN. “Saya merasa bahwa mungkin kami sedikit terkejut dengan intensitas di awal."
“Setelah kami mengubah pertahanan kami menjadi 5 di belakang akhirnya permainan lebih stabil, kita tidak memberi banyak peluang."
“Tentu saja seharusnya setiap tahun kita mencapai semifinal - seharusnya setiap tahun! Itu tidak pernah cukup. Tapi kita perlu fokus. Mari siapkan diri untuk ronde selanjutnya dan lihat siapa yang kita dapatkan.”
2. Gol Welbeck Kunci Permainan
Welbeck, yang mencetak gol pada pertandingan itu mengaku tak mudah untuk keluar dari tekanan yang diberikan CSKA Moscow. Namun, dirinya bersyukur bahwa Arsenal bisa melewati fase sulit dan mampu lolos ke babak semifinal Liga Europa.
"Tekanan itu membuat kita tidak nyaman, kami telah melihat di Eropa betapa sulitnya bisa masuk ke dalam permainan dengan keuntungan," katanya. “Hari ini begitu sulit, jauh dari rumah dalam kondisi yang berbeda, tetapi kami tetap melewatinya."
"Kemudian dengan seorang bek itu ketat bagiku, dia pikir aku akan masuk ke dalam seperti sebelumnya, aku pergi ke sisi lain, memainkan satu-dua dengan Mohamed Elneny, tahu itu akan mengalahkan bek dan menyelesaikannya dengan baik."
3. Takut Bertemu Atletico Madrid
Arsenal bergabung dengan Red Bull Salzburg, Marseille dan favorit juara Atletico Madrid dalam undian yang dilakukan hari ini. Dengan cara memenangkan kompetisi ini, mereka dijamin tempat yang didambakan di Liga Champions musim depan.
"Idealnya kami ingin menghindari Atletico," kata Wenger. “Mungkin mereka yang terkuat di atas kertas, tetapi mari bermain dengan baik melawan tim yang kita dapatkan.”