Dipolisikan Manajemen Sriwijaya FC, 2 Akun Medsos Ini Buru-buru Dinonaktifkan
Manajemen Sriwijaya FC resmi melaporkan dua akun media sosial. Dua akun tersebut terdiri dari akun twitter atas nama @MhdMeidiansyah dan satu akun instagram dengan nama @meme_Sriwijaya. Kedua akun ini dilaporkan manajemen SFC ke Polda Sumsel atas tuduhan pencemaran nama baik.
1. Mencemarkan Nama Baik Klub
Sekretaris Perusahaan PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), Faisal Mursyid, di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu Polda Sumsel Polda Sumsel menyebut dua akun itu dianggap mencemarkan nama baik klub dengan ujaran dan meme komik yang dibuat.
Akun dengan nama @meme_sriwijaya, membuat komik yang dianggap mengolok-olok Laskar Wong Kito.
"Ada dua akun yang kami laporkan yakni satu akun di media sosial twitter atas nama @MhdMeidiansyah dan satu akun di media sosial instagram dengan nama @meme_sriwijaya. Isinya, kedua akun ini mencemarkan nama baik klub, dan merendahkan martabat klub yang notabene kebanggaan masyarakat Sumsel," kata Faisal.
2. Masalah Keterlambatan Gaji Pemain
Menurut pihak manajemen Sriwijaya FC, akun media sosial @meme_sriwijaya memposting capture foto direct message di media instagram yang berisikan pernyataan adanya keterlambatan pembayaran gaji oleh pihak yang ditutupi identitasnya. Kemudian, akun ini menyebarluaskan dan turut berkomentar serta membuat meme komik.
Sementara akun dengan nama @MhdMeidiansyah membuat cuitan yang dinilai menjatuhkan nama baik SFC dengan menyerang salah seorang petinggi klub.
3. Akun Dinonaktifkan
Ketika kami coba telusuri sendiri, kedua akun itu dinyatakan sudah tidak ada alias dinonaktifkan. Baik akun twitter atas nama @MhdMeidiansyah, maupun instagram atas nama @meme_Sriwijaya, kedunya sudah tidak bisa ditemukan lagi.